Advertisement
Sepakati Denuklirisasi, Korut Sedang Buat Rudal Balistik Baru?

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA – Intelijen AS melaporkan Korea Utara sedang membuat satu atau dua rudal balistik antarbenua berbahan bakar cair baru.
Mengutip informasi sumber berdasarkan laporan intelijen, surat kabar Amerika Serikat (AS) The Washington Post melaporkan pada Senin (30/8/2018), rudal balistik tersebut dibuat di sebuah pabrik yang memproduksi rudal pertama Korut yang mampu mencapai wilayah AS.
Advertisement
Dikabarkan, badan mata-mata AS melihat tanda-tanda konstruksi di sebuah fasilitas penelitian yang besar di Sanumdong, pinggiran Pyongyang.
Ini menjadi temuan terbaru yang menunjukkan aktivitas di fasilitas nuklir dan rudal milik Korea Utara. Padahal, pemimpin Korut Kim Jong-un dan Presiden AS Donald Trump belum lama menggelar pertemuan bersejarah yang membicarakan perihal pelucutan senjata nuklir Korut.
Pada pertemuan di Singapura, 12 Juni lalu, Trump dan Kim menandatangani sebuah dokumen yang menyertakan janji Korut untuk menyingkirkan senjata nuklir dari Semenanjung Korea, meski tidak ada perincian lebih lanjut yang menerangkan prosesnya.
Dalam sebuah unggahan di Twitter setelah pertemuan bersejarah tersebut, Trump menuliskan rasa bangga atas pencapaiannya.
“Semua orang sekarang dapat merasa jauh lebih aman dibandingkan dengan saat ketika saya baru mulai menjabat. Tidak ada lagi Ancaman Nuklir dari Korea Utara,” tulis Trump, dikutip Reuters.
Akan tetapi, para kritikus berulang kali menegaskan bahwa Trump gagal membuat Korut melucuti senjata-senjata nuklirnya.
Pekan lalu, Menteri Luar Negeri AS Mike Pompeo mengatakan kepada Komite Hubungan Luar Negeri Senat AS bahwa Korea Utara terus memproduksi bahan bakar untuk bom nuklir terlepas dari janjinya untuk denuklirisasi.
Meski demikian, Pompeo juga bersikeras jika pemerintahan Trump masih membuat kemajuan dalam pembicaraannya dengan Korut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Penerima Bansos Terlibat Judol, Wakil Ketua MPR: Layak Diganti
- Top Ten News Harianjogja.com, Sabtu 12 Juli 2025: Dari Tom Lembong Sampai Harganas
- Pangkas Birokrasi Federal, Donald Trump Pecat 1.300 Pegawai Departemen Luar Negeri
- Jumlah Penduduk Indonesia Capai 286,69 Juta Jiwa per Juni 2025, Terbanyak Laki-Laki
- Kasus Chromebook, Kejaksaan Agung Menggeledah Kantor GoTo dan Menyita Ratusan Dokumen
Advertisement

Jalan Trisik Penghubung Jembatan Pandansimo di Kulonprogo Rusak Berat Akibat Truk Tambang
Advertisement
Tren Baru Libur Sekolah ke Jogja Mengarah ke Quality Tourism
Advertisement
Berita Populer
- BGN Minta Anggaran Makan Bergizi Gratis Ditambah Jadi Rp335 Triliun
- Polda Metro Jaya Targetkan Penyelidikan Kasus Kematian Diplomat Staf Kemenlu Rampung dalam Sepekan
- Hasil Penulisan Ulang Sejarah Bakal Diuji Publik 20 Juli 2025
- Tersangka Korupsi Minyak Mentah Riza Chalid Diduga Sudah Berada di Singapura, Kejagung Masukkan ke Daftar Cekal
- Kasus Chromebook, Kejaksaan Agung Menggeledah Kantor GoTo dan Menyita Ratusan Dokumen
- Jumlah Penduduk Indonesia Capai 286,69 Juta Jiwa per Juni 2025, Terbanyak Laki-Laki
- Jaksa Sebut Tom Lembong Tak Terima Uang, Tapi Kebijakannya Untungkan 10 Pihak
Advertisement
Advertisement