Advertisement
Hadiah untuk Lalu Muhammad Zohri, Diangkat Jadi PNS Kemenpora
Pelari nasional, Lalu Muhammad Zohri, mengibarkan bendera Merah Putih usai menjuarai nomor lari 100 meter Kejuaraan Dunia Atletik U-20 di Tampere, Finlandia, Rabu (11/7/2018). - Ist/ Dok. PASI
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA- Lalu Muhammad Zohri menjadi idola baru Indonesia atas prestasinya meraih medali dalam Kejuaraan Atletik Dunia 2018 di Finlandia. Ia pun mendapat hadiah istimewa atas jasanya mengharumkan nama Indonesia.
Reformasi Birokrasi akan mengangkat Lalu Muhammad Zohri sebagai pegawai negeri sipil pada tahun 2018 ini. Dia akan menjadi PNS dengan formasi khusus.
Advertisement
"Jadi tadi saya sudah putuskan dengan kawan-kawan, termasuk juga ini nanti akan menjadi program 2018. Kan sebentar lagi kami akan mengumumkan penerimaan PNS baru, saya akan masukkan Zohri ke situ. Zohri ini akan kami angkat menjadi PNS dengan formasi khusus," kata Menpan RB Asman Abnur dalam acara Leader's Talk di Gedung III Kementerian Sekretariat Negara, Jakarta Pusat, Jumat (13/7/2018).
Zohri adalah juara dunia lari 100 meter dalam ajang Kejuaraan Dunia Atletik U-20. Dia berhasil mengungguli dua pelari dari Amerika Serikat dengan waktu tercepat 10,18 detik.
BACA JUGA
Asman mengatakan, Zohri nantinya menjadi PNS pada Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora). Namun, karena umurnya belum cukup untuk menjadi PNS, maka pengangkatannya belum bisa dilakukan.
"Nanti di Kementerian Pemuda dan Olahraga. Jadi biar nanti, sementara dia jadi atlet, dia bekerja sebagai atlet, tapi di Kemenpora pegawai negerinya. Nanti setelah dia tidak jadi atlet, baru jadi pelatih," katanya.
Asman mengatakan, pengangkatan Lalu Zohri sebagai PNS merupakan bentuk apresiasi negara atas prestasinya yang bisa mengharumkan nama Indonesia di kancah dunia.
"Karena dia sudah memenuhi kriteria sebagai atlet berprestasi tingkat dunia, tinggal nanti menunggu umurnya 18 tahun. Kalau tak salah tahun ini 18 tahun," tandas Asman.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : suara.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- KPK Belum Tahan Yaqut dan Gus Alex, Tunggu Proses Lengkap
- Yaqut Resmi Jadi Tersangka Kasus Kuota Haji, Segini Daftar Kekayaannya
- Bahlil: Tambang untuk Ormas Tetap Jalan Meski Diuji MK
- Ketegangan Baru: Uni Eropa Kritik Klaim Donald Trump atas Greenland
- Pencurian Baut Rel di Blitar Ancam Keselamatan Kereta
Advertisement
Jadwal Bus KSPN Malioboro-Pantai Baron Sabtu, Tarif Rp26.000
Advertisement
Destinasi Favorit Terbaru di Sleman, Tebing Breksi Geser HeHa Forest
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal SIM Keliling Bantul, Jumat 9 Januari 2026
- Harga Emas Hari Ini Menguat Tipis, Pasar Tunggu Data AS
- POCO M8 & M8 Pro Resmi Rilis, Baterai 6.500 mAh dan IP69K
- Jadwal KRL Jogja Solo, Jumat 9 Januari 2026
- China Larang Ekspor Dwiguna ke Jepang, Fokus Sektor Militer
- Prediksi PSM vs Bali United, Duel Panas Penutup Putaran Pertama
- Industri Ganja Thailand Berubah, Ribuan Toko Tutup
Advertisement
Advertisement



