Advertisement
Temui Alumni 212, Mendagri Sebut Jokowi Tak Beda-bedakan Kelompok
Tjahjo Kumolo - Antara/M. Agung Rajasa
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA — Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo mengatakan pertemuan Presiden Joko Widodo dengan alumni gerakan massa yang dikenal dengan Gerakan 212, merupakan bentuk apresiasi terhadap semua kelompok. Menurutnya, pertemuan Kepala Negara dengan Alumni 212 itu membuktikan bahwa tidak ada rasa dendam sebagai pemimpin negeri.
"Secara prinsip semua pihak harus mengapresiasi karena Pak Jokowi itu Presiden RI. Beliau tidak ada dendam," ujarnya melalui keterangan resmi, Rabu (25/4/2018).
Advertisement
Selain itu kata Tjahjo, dengan pertemuan itu, Presiden benar-benar berdiri di atas semua kelompok. Kepala negara, dalam bersilaturahmi tidak membedakan kelompok mana pun. Semuanya di dengar. Itulah salah satu kelebihan Presiden Jokowi.
"Bapak Presiden tidak ada membedakan kelompok-kelompok masyarakat, semua beliau terima. Itu yang saya akui kelebihan pak jokowi yang tidak semua orang bisa. Termasuk kelompok 212 semua beliau terima, beliau dengar aspirasinya. Didengar keinginannya. Beliau jelaskan mana yang fitnah mana yang tidak benar mana yang ditambah-tambahin," tuturnya.
BACA JUGA
Menurut Tjahjo, itu adalah tugas seorang Presiden. Tugas seorang pemimpin rakyat, yang tak hanya mengurusi masalah tata kelola pemerintahan, tapi juga menganggap penting silahturahmi dengan sesama anak bangsa.
Maka, Presiden selalu menyempatkan diri bersilahturahmi dengan berbagai elemen bangsa. Intinya, Presiden ingin mendengar langsung aspirasi yang disampaikan. Ia ingin menyerap langsung aspirasi dari tangan pertama.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Kabar24.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Jenazah Pilot ATR 42-500 Andy Dahananto Disambut Haru di Tigaraksa
- Tetangga Kenang Farhan, Copilot ATR yang Tewas di Bulusaraung
- Bulog Bakal Pakai Beras Premium untuk MBG dan Batalion TNI
- Tidak Boleh Tokoh Fiksi, Pekerjaan di KTP Diatur Ketat, Ini Daftarnya
- Banjir Kiriman Ciliwung Rendam Kebon Pala Jakarta
Advertisement
Top 10 Harian Jogja, 26 Januari 2026, dari Tanah Longsor Sampai PSIM
Advertisement
Festival Lampion Dinosaurus Zigong Tarik Wisatawan ke Sichuan
Advertisement
Berita Populer
- Harga Emas Terus Menanjak, Antam, Galeri24, UBS Kompak Naik Hari Ini
- Pulang ke Tanah Air, Prabowo Bawa Investasi dan Kerja Sama Besar
- Ratusan Peserta KKN UII Angkatan 72 Dibekali Jaminan Sosial
- Kredit UMKM OJK Capai Rp1.494 Triliun, Pertumbuhan Melambat
- Inzenity Innova Zenix Community Rayakan Ultah ke-2 Meriah di Jogja
- DPUPKP Bantul Alokasikan Rp65 Miliar untuk Jalan dan Jembatan 2026
- Banjir Jakarta Belum Surut, BPBD Catat 19 RT Masih Tergenang
Advertisement
Advertisement



