Advertisement
Fun Run Unriyo Jadi Ajang Guyub Kampus dan Warga Jogja
Fun Run Jogja diikuti ratusan warga untuk olahraga bersama dan mempererat hubungan kampus dan masyarakat. - Istimewa.
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Ratusan orang dari berbagai usia mengikuti kegiatan Fun Walk dan Run dengan start dan finish di Kampus 2 Universitas Respati Yogyakarta (Unriyo), Minggu (11/1/2026). Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya mendekatkan kampus dengan masyarakat serta membumikan olahraga.
"Selain itu kegiatan ini merupakan program dari panitia Dies Natalis Unriyo ke-17, meski pun pemberitahuan cukup mendadak tetapi pesertanya kami tidak mengira sangat banyak dan antusiasi. Ini pertama kalinya kami menggelar dan berbahagia karena responsnya baik," kata Rektor Unriyo Profesor Hari Kusnanto.
Advertisement
Ia menambahkan fun run dipilih karena termasuk olahraga yang bisa diakses berbagai kalangan masyarakat. Serta bisa memberikan kesempatan pada seluruh masyarakat, khususnya keluarga bisa ikut tanpa harus berkompetisi lari. Selain itu fun run juga bisa menghadirkan suasan rekreasi.
"Jadi yang ikut ada mahasiswa dan masyarakat seperti komunitas lari dan banyak dari kalangan keluarga bersama-sama mengikuti. Ada beberapa pilhan ada 10K, 5 K dan 3K," katanya.
BACA JUGA
Ia berharap melalui kegiatan itu bisa saling guyub dan kompak baik d kampus maupun masyarakat umum. Lewat fun run dinilai sangat efektif mendekatkan akademisi dan masyarakat dengan olahraga. Pasalnya olahraga sangat penting untuk kesehatan.
"Karena kalau mau sehat, ya harus 150 jam per pekan melakukan aktitas fisik moderate. Ini bisa menjadi evaluasi setiap peserta untuk mengukur seberapa jauh kemampuan melakukan aktivitas fisik," ujarnya.
Adapun rute fun walk and run ini sengaja diambil daerah sekitar kampus, dengan mengambil titik-titik lokasi perkampungan, sehingga suasananya asri. Adapun Jumlah peserta fun run sebanyak 400 orang, sedangkan untuk jalan sehat dari kalangan dosen dan karyawan mahasiswa ada 150 orang.
"Antusias masyarakat sangat tinggi dengan fun run juga untuk mengikuti. Kegiatan ini selain untuk tri darma kepada masyarakat juga untuk mempromosikan kampus kami khususnya di lingkungan kawasan tajem dan maguwoharjo agar lebih dikenal," kata Ketua Panitia Dies Natalis, Sri Hasta Mulyani
Selain fun run, pihaknya juga sudah menggelar lomba olahraga antar karyawan dan dosen, pentas seni, ada cerdas cermat untuk siswa SMA se-DIY Jateng dan Jatim. Kemudian akan menggelar lomba antar sekolah untuk berbagai kegiatan, lomba olahraga untuk mahasiswa. "Selain itu ada banyak pengabdian masyarakat yang kami luncurkan dalam rangkaian kegiatan ini," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Jalur Trans Jogja, Tujuan ke Sleman Bantul dan Keliling Tempat Wisata
Advertisement
Malaysia Perkenalkan Panda Raksasa Baru Chen Xing dan Xiao Yue
Advertisement
Berita Populer
- Update Harga Emas Pegadaian Minggu: Galeri24 & UBS Stabil
- 17,5 Juta Akun Instagram Diduga Bocor, Pengguna Terima Reset Massal
- Gol Jayden Oosterwolde Bungkam Galatasaray, Fenerbahce Juara
- Butuh Dana? JHT BPJS Bisa Dicairkan Meski Masih Bekerja
- Ikuti Jejak Zlatan, Ajax Segera Rekrut Maximilian Ibrahimovic
- Chen Zhi Diekstradisi, China Perketat Perburuan Penipu Siber
- Britney Spears Tutup Panggung AS, Ungkap Alasan Trauma Pribadi
Advertisement
Advertisement



