Advertisement
Kunjungi RI, Ratu Maxima Bahas Stabilitas Finansial
Ratu Maxima. - Antara.
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Ratu Maxima menyampaikan bahwa kesehatan finansial masyarakat berperan besar dalam menjaga stabilitas ekonomi nasional saat menghadiri agenda NFHE OJK.
Ia menekankan perlunya regulasi yang berorientasi pada penciptaan perilaku finansial yang sehat, termasuk insentif menabung. Menurutnya, masyarakat berhak memperoleh produk keuangan yang aman, inklusif, dan sesuai kebutuhan nyata.
Advertisement
Dalam rangkaian kunjungannya di Indonesia, Ratu Maxima meninjau berbagai daerah mulai Surakarta, Sragen, Bekasi hingga bertemu Presiden Prabowo. Temuan lapangan tersebut menjadi dasar rekomendasi peningkatan kesehatan finansial kelompok rentan.
“Kita harus menyadari bahwa kesehatan finansial yang terjamin akan menunjang stabilitas sistem keuangan dan membantu memastikan pertumbuhan jangka panjang yang berkelanjutan terhadap ekonomi,” kata Ratu Maxima dalam Agenda Kesehatan Finansial Nasional (NFHE) bersama Otoritas Jasa Keuangan (OJK) di Jakarta, Kamis.
Menurut Ratu Belanda yang melakukan kunjungan ke RI sebagai Penasihat Khusus Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa untuk Kesehatan Finansial (UNSGSA) tersebut, para regulator perlu berfokus setidaknya pada tiga aspek untuk membangun kesehatan finansial di masyarakat.
Aspek pertama yaitu menyadari bahwa ekosistem keuangan inklusif yang dibangun harus memiliki tujuan akhir menciptakan kesehatan finansial bagi masyarakat, katanya.
Hal tersebut dapat terwujud jika terjadi perubahan sudut pandang bahwa masyarakat tak hanya memerlukan pemahaman terhadap produk finansial, tapi juga berhak mendapatkan produk finansial yang benar-benar memenuhi kebutuhan mereka.
Aspek kedua, kata Ratu Maxima, adalah mengubah paradigma regulator dari sekadar “tidak berbuat buruk” jadi “mendorong perbuatan baik”, seperti dengan memberi insentif bagi masyarakat untuk menabung.
Ratu Belanda berkata bahwa aspek ketiga adalah kesepahaman antara pihak regulator dan pihak swasta untuk bersama-sama mewujudkan kesehatan finansial.
Ia pun mengingatkan bahwa kesehatan finansial tak hanya menunjang ekonomi negara, tapi juga akan menguntungkan sektor swasta seperti perbankan maupun teknologi finansial (fintech).
“Pada akhirnya, secara jangka panjang, mereka akan mendapat semakin banyak untung jika mereka memiliki nasabah yang sehat secara finansial,” kata Ratu Maxima.
Sebagai UNSGSA, Ratu Maxima melakukan kunjungan ke Indonesia pada 24—27 November 2025. Sebelum ke Jakarta, Ratu Maxima sebelumnya berkunjung ke Surakarta pada Selasa (25/11), di mana ia meninjau kondisi kesehatan finansial buruh pabrik garmen di Sragen serta para pembatik di Kampung Batik Laweyan.
Pada Rabu (26/11), Ratu Maxima meninjau perumahan subsidi di Cibitung, Kabupaten Bekasi, dan mendalami kesehatan finansial para pemilik rumah pertama. Menutup kunjungannya pada Kamis (27/11), Ratu Maxima bertemu Presiden Prabowo Subianto untuk menyampaikan temuan dan kesan dari kunjungannya setelah mengikuti agenda OJK.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Cuaca DIY Hari Ini: Berawan, Sleman Berpotensi Hujan Ringan
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Tarif dan Jadwal YIA Xpress Terbaru 27 November 2025
- Dramatis! Real Madrid Menang 3-4, Mbappe Cetak Quattrick
- IDN Times Berperan Aktif Mendorong Edukasi dan Kesadaran Publik
- Arsenal Tekuk Bayern 3-1 di Emirates Stadium
- Jadwal Layanan SIM Keliling Sleman Kamis 27 November 2025
- Jadwal KSPN Malioboro-Pantai Baron Kamis 27 November 2025
- Lokasi dan Jadwal SIM Keliling Gunungkidul Kamis 27 November 2025
Advertisement
Advertisement




