Advertisement
Mekanik-Mekanik Dapat Mudik Gratis dari EMLI
Mudik gratis. - Harian Jogja - Ist
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (PT EMLI) selaku pemasar produk pelumas merek Federal Oil™ dan Mobil™ Lubricants kembali mengadakan program mudik gratis saat Lebaran.
Bertajuk Mudik Bareng 2025, acara seremonial pelepasan mudik ini dilakukan pada Jumat (28/3/2025) di Pool PO Bus Manhattan, Jakarta. Acara pelepasan mudik juga dilakukan di 1 lokasi berbeda pada hari yang sama, yaitu di area Bekasi untuk mengakomodasi para mekanik agar lebih mudah dijangkau dengan tempat tinggalnya.
Advertisement
Market Development General Manager PT EMLI Rommy Averdy Saat mengatakan pada mudik kali ini EMLI kembali memberangkatkan ratusan mekanik beserta keluarganya yang berasal dari bengkel-bengkel rekanan Federal Oil™ dan Mobil™ Lubricants yang tersebar di area Jabodetabek secara gratis, dengan tujuan keberangkatan Jogja dan Surabaya.
EMLI juga memberikan pengalaman eksklusif dengan menyediakan akomodasi bus bertipe premium atau leg rest sehingga para mekanik makin nyaman dalam perjalanan menuju kampung halaman.
“Program ini bentuk apresiasi kepada para mekanik agar dapat berkumpul untuk Lebaran bersama keluarga di kampung halaman. Semoga program ini dapat menguatkan hubungan dan memberikan nilai positif antara merek dan mekanik serta bengkel rekanan,” ujarnya dalam keterangan tertulis, Jumat.
Selain menghadirkan program Mudik Bareng 2025, masing-masing merek Federal Oil™ dan Mobil™ Lubricants juga mengadakan program konsumen yang telah digelar sejak 25 Februari 2025 dengan memberikan kesempatan bagi konsumen untuk memenangkan dobel hadiah yang hadiah utama diundi pada Juni 2025.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Tidak Boleh Tokoh Fiksi, Pekerjaan di KTP Diatur Ketat, Ini Daftarnya
- Banjir Kiriman Ciliwung Rendam Kebon Pala Jakarta
- BPBD Magetan Kerahkan SAR, Pendaki Mongkrang Belum Ditemukan
- BMKG Wanti-wanti Hujan Lebat di Jateng hingga Akhir Januari 2026
- PLN Hadirkan Tambah Daya Listrik Instan untuk Hajatan dan Proyek
Advertisement
Advertisement
Diawali dari Langgur, Cerita Wisata Kepulauan Kei Dimulai
Advertisement
Berita Populer
- DPUPKP Sleman Siapkan Perbaikan dan Peningkatan 39 Saluran Irigasi
- Jadwal KRL Jogja Solo, Jumat 23 Januari 2026, Berhenti di 13 Stasiun
- Persija Hadapi Tantangan Berat Awali Putaran Kedua Liga Super
- Volkswagen Kudeta Tesla, Jadi Raja Penjualan Mobil Listrik Eropa 2025
- Pulau Jawa Dominasi Laporan Penipuan Keuangan, Kerugian Capai Rp9,1 T
- Jadwal Lengkap KA Bandara YIA Jumat 23 Januari 2026
- SIM Keliling Polda DIY Hadir Jumat Ini, Catat Lokasinya
Advertisement
Advertisement




