Advertisement
Sejumlah Kota Besar Dilanda Hujan Disertai Petir Hari Ini Minggu 23 Maret 2025

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Hujan disertai petir diprakirakan oleh Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengguyur mayoritas kota besar di Indonesia pada hari ini, Minggu (23/3), sehingga semua pihak diminta mewaspadai potensi yang menyertainya.
Prakirawati BMKG Rira Damanik menjelaskan potensi hujan berintensitas ringan atau dengan curah hujan kurang dari 2,5 mm per jam diprakirakan mengguyur Kota Medan, Pekanbaru, Bandung, Pontianak, Denpasar, Mataram, Kupang, Palu, Kendari, Makassar, Ternate, Sorong, Manokwari, Jayawijaya, dan Jayapura.
Advertisement
Hujan berintensitas sedang kurang dari 5,0 mm per jam di Kota Padang, Banjarmasin, Tanjung Selor, dan Merauke. Sementara Kota Tanjung Pinang, Jambi, Bengkulu, Pangkal Pinang, Palembang, Bandar Lampung, Semarang, Surabaya, Palangka Raya, Samarinda, Mamuju, dan Nabire diperkirakan diguyur hujan yang disertai dengan petir.
Kemudian untuk Kota Banda Aceh, Serang, Jakarta, Yogyakarta, Manado, Gorontalo, dan Ambon diprakirakan berawan dan/atau berkabut sepanjang hari dengan suhu berkisar 25-30 derajat Celcius.
Prakirawati BMKG memaparkan potensi hujan yang hampir merata itu dipengaruhi oleh sejumlah dinamika atmosfer. BMKG mendeteksi keberadaan Bibit Siklon Tropis 91S di Samudera Hindia barat daya Lampung dan Bibit Siklon Tropis 92S di Samudera Hindia selatan Jawa - Bali - Nusa Tenggara Timur.
Selanjutnya sirkulasi siklonik di Samudera Hindia barat daya Bengkulu, perlambatan kecepatan angin dari Aceh - Laut Sulawesi dan daerah pertemuan angin di laut Andaman, Perairan Barat Sumatera, laut Sulawesi, Laut China Selatan, Perairan utara Papua - Halmahera Selatan.
Kondisi dinamika atmosfer tersebut dinilai mampu meningkatkan pertumbuhan awan penghujan dan gelombang laut tinggi di sepanjang wilayahnya.
BMKG juga memprediksi adanya potensi banjir ROB di Pesisir Kepulauan Riau, Jambi, Jawa Tengah, Kalimantan Selatan, dan Kalimantan Tengah.
Selain itu masyarakat khususnya pelaku pelayaran kapal dan nelayan diminta untuk mewaspadai gelombang laut setinggi 2,5-4 meter karena adanya peningkatan kecepatan angin lebih dari 25 knots di Samudera Hindia selatan Jawa Tengah hingga Nusa Tenggara Timur.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Presiden Prabowo Dijadwalkan Lantik Para Duta Besar Luar Biasa
- Waspada Potensi Hujan Sedang hingga Lebat saat Mudik Lebaran 2025
- Kemenag Buka Beasiswa Indonesia Bangkit untuk Kuliah S1-S3, Ini Syarat dan Link Pendaftarannya
- Kemenag Gelar Sidang Isbat 1 Syawal 1446 H pada 29 Maret
- Jumlah Kendaraan yang Melintas di Tol Cipali Naik 40,6 Persen
Advertisement

Jembatan Pandansimo Batal Dibuka Saat Lebaran, Ini Penjelasan Satker PJN DIY
Advertisement

Taman Wisata Candi Siapkan Atraksi Menarik Selama Liburan Lebaran 2025, Catat Tanggalnya
Advertisement
Berita Populer
- Basuki Berharap Proyek Tol IKN Tidak Terdampak Efisiensi Anggaran
- Cuaca Buruk, 6 Pesawat Tujuan Manado Dialihkan ke Gorontalo
- Waspada Potensi Hujan Sedang hingga Lebat saat Mudik Lebaran 2025
- KAI Catat 2,517 Juta Tiket Lebaran 2025 Terjual, Relasi Terpadat Jakarta-Jogja
- Pejabat Senior Hamas Meninggal Dunia Akibat Serangan Israel
- 169.800 Kendaraan Melintasi Ruas Tol Tangerang-Merak di H-9 Lebaran
- 226.800 Pemudik Diangkut Pelni dalam Sepekan Terakhir, Rute Terpadat Batam-Belawan dan Balikpapan-Surabaya
Advertisement
Advertisement