Advertisement
Ini Dia Nama-Nama yang Paling Populer Sepanjang 2024
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Direktorat Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kementerian Dalam Negeri (Ditjen Dukcapil Kemendagri), mencatat beberapa nama yang paling banyak digunakan di Indonesia berdasarkan perekaman e-KTP serta nama bayi populer di sepanjang 2024.
Nama Nurhayati berada di posisi pertama yang digunakan untuk perempuan dengan angka sebanyak 254.922 orang. Nama perempuan yang populer lainnya adalah Sulastri, Sumiati, Sri Wahyuni, Sumarni, Sunarti, Siti Aminah, Ernawati, Aminah dan Kartini.
Advertisement
Sementara itu nama Sutrisno di urutan pertama untuk nama laki-laki dengan penggunaan sebanyak 144.497. Selain itu nama lelaki populer lainnya yaitu Slamet, Mulyadi, Herman, Supardi, Ismail, Supriyanto, Wahyudi, Junaidi dan Suparman.
BACA JUGA: Profesi Unik, Perempuan Ini Jadi Konsultan Nama Bayi dan Dibayar Ratusan Juta Per Nama
Adapun nama bayi paling populer di Indonesia adalah Allea Shanum Almahyra menjadi nama terbanyak yang disematkan untuk bayi perempuan dan Muhammad Al Fatih menjadi nama terpopuler untuk bayi laki-laki.
Data tersebut dibagikan oleh Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Bima Arya Sugiarto pada unggahan di akun media sosial Instagram pribadinya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Ini Dia Nama-Nama yang Paling Populer Sepanjang 2024
- Status Sertifikat HGB Pagar Laut di Tangerang Dibatalkan Kementerian ATR
- Hore! Mudik Lebaran 2025, Tak Ada Kenaikan Harga Tiket
- Hujan Deras, Ratusan Hektare Sawah di Sragen Tergenang Banjir
- Kritik Muhammadiyah soal Wacana Pemberian Izin Tambang ke Perguruan Tinggi dan UKM
Advertisement
PSS Vs Semen Padang Tanpa Penonton, Pelatih PSS Berharap Proyek Stadion Maguwoharjo Segera Kelar
Advertisement
Kedai Fransis Pizza: Dibuka Singkat, Bisa Menikmati Pizza di Teras Rumah
Advertisement
Berita Populer
- Kemenlu RI Pastikan Tidak Ada WNI Terdampak Gempa Magnitudo 6,4 di Taiwan
- AHY Ungkap Demokrat Dijegal Saat Akan Bergabung ke Pemerintah
- Rel Amblas Akibat Banjir Grobogan: 6 Kereta Api Batalkan Perjalanan, Ini Daftarnya
- Kasus Pagar Laut hingga SHGB 263 Bidang, KKP Jamin Penyelidikan Transparan
- Masyarakat Diimbau Waspadai Terhadap Potensi Curah Hujan Tinggi
- BNN: Pengguna Narkoba Tidak Dihukum Jika Melapor ke Petugas
- Pembatalan Perjalanan Akibat Banjir Grobogan: PT KAI Pastikan Pengembalian Tiket 100 Persen
Advertisement
Advertisement