Perempuan Ditemukan Meninggal di Hotel Semarang, Polisi Dalami Bekas Cekikan
Advertisement
Harianjogja.com, SEMARANG—Seorang perempuan ditemukan tak bernyawa di sebuah hotel yang berlokasi di Jalan Empu Tantular, Kelurahan Purwodinata, Kecamatan Semarang Tengah, Kota Semarang, Kamis (7/11/2024). Polrestabes Semarang masih menyelidiki kasus tersebut.
Jenazah tanpa identitas tersebut diduga menjadi korban pembunuhan setelah ditemukan bekas cekikan di leher.
Advertisement
Kapolrestabes Semarang, Kombes Irwan Anwar, menyampaikan kronologi kematian korban. Mukanya korban pertama kali check in pada Rabu (6/11/2024) sekitar pukul 01.00 WIB. Setelahnya korban melakukan perpanjangan penginapan di hotel tersebut sampai Kamis (7/11/2024). “Petugas hotel sempat mengetuk pintu kamar korban untuk mengingatkan jadwal check out. Tetapi tidak ada jawaban dari dalam kamar,” kata Kombes Irwan saat dikonfirmasi, Sabtu (9/11/2024).
Petugas hotel kemudian memutuskan untuk membuka secara paksa pintu kamar korban dengan memakai kunci duplikat. Setelah dibuka, petugas hotel ini mencium bau bangkai dan memanggil petugas lainnya untuk mencari tahu sumber bau menyengat tersebut.
“Korban ditemukan terbaring di bawah ranjang kasur. Tim Inafis lalu mendatangi lokasi untuk olah TKP dan menemukan jenazah perempuan tanpa identitas,” jelasnya.
Saat dilakukan evakuasi oleh tim Inafis, pihaknya menemukan ada bekas cekikan di leher korban. Terkait dengan apakah perempuan tanpa identitas itu menjadi korban pembunuhan, polisi masih melakukan pendalaman.
Irwan pada saat ditemukan meninggal dunia, korban masih mengenakan baju tidur motif kembang.
Adapun, ciri-ciri jenazah korban yang paling menonjol terdapat sebuah tato di tangan kanan dan kirinya. “Kondisi jenazah wajah sudah membengkak, darah keluar dari mulut, ada bekas cekikan di leher dan ada jaket menutup wajah korban.”
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Solopos.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Pakar Hukum Pidana Nilai Penetapan Tersangka Tom Lembong Masih Prematur
- Pengaruh Dukungan Anies Vs Dukungan Jokowi di Pilkada Jakarta 2024, Siapa Kuat?
- Yusril Bantah Mary Jane Bebas, Hanya Masa Hukuman Dipindah ke Filipina
- ASN Diusulkan Pindah ke IKN Mulai 2025
- Pelestarian Naskah Kuno, Perpusnas Sebut Baru 24 Persen
Advertisement
Prakiraan Cuaca BMKG Jumat 22 November 2024: DIY Hujan Ringan Siang hingga Malam
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Selama Agustus Oktober, Kantor Imigrasi Kelas I TPI Yogyakarta Terbtkan Belasan Ribu Paspor
- Badan Geologi Kementerian ESDM Mendorong Seluruh Kawasan Bentang Karst di Indonesia Dilindungi
- KAI Angkut 344 Juta Penumpang Periode Januari-Oktober 2024
- Kemenpar Usulkan Tambahan Dana Rp2,2 Triliun di 2025, Ini Tujuannya
- Tiga Tol Akses ke IKN Dibuka Fungsional Mulai 2025, Belum Dikenakan Tarif
- Khawatir Muncul Serangan Udara, Italia Tutup Sementara Kedubesnya di Ukraina
- Korupsi Dana Bantuan Kesehatan, Eks Kepala Puskesmas di Purbalingga Dihukum 1 Tahun Penjara
Advertisement
Advertisement