Advertisement

Waspada! Hujan dan Angin Kencang Diprediksi Melanda DKI Jakarta

Newswire
Rabu, 26 Juni 2024 - 02:17 WIB
Sunartono
Waspada! Hujan dan Angin Kencang Diprediksi Melanda DKI Jakarta Ilustrasi hujan lebat. - Reuters

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA—Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), pada Rabu memperkirakan hujan disertai petir dan angin kencang melanda sejumlah wilayah DKI Jakarta pada siang dan sore hari.

Mengutip data yang dirilis dari situs resmi BMKG, cuaca untuk wilayah Jakarta Barat pada pagi hari akan cerah berawan, namun pada siang dan sore hari diprediksi akan terjadi hujan disertai petir dan angin kencang.

Advertisement

Pada malam hari cuaca di Jakarta Barat kembali cerah berawan dan Kamis (27/6) dini hari berawan. Suhu di wilayah tersebut berkisar antara 25 hingga 32 derajat Celsius dengan kelembapan antara 60 hingga 95 persen.

Jakarta Pusat diprediksi akan cerah berawan sepanjang hari, baik pagi, siang, maupun malam, serta Kamis (27/6) dini hari berawan. Suhu udara di Jakarta Pusat berkisar antara 25 hingga 31 derajat Celsius dengan kelembapan 65 hingga 90 persen.

Untuk wilayah Jakarta Selatan, cuaca pagi akan cerah berawan, tetapi pada siang dan sore hari diperkirakan akan turun hujan disertai petir dan angin kencang.

Pada malam hari, Jakarta Selatan diperkirakan cerah berawan dan Kamis (27/6) dini hari berawan. Suhu udara di wilayah itu diperkirakan antara 25 hingga 32 derajat Celsius dengan kelembapan 60 hingga 90 persen.

Jakarta Timur juga akan mengalami cuaca cerah berawan pada pagi hari, disusul hujan ringan pada siang hari. Malam hari cuaca akan cerah berawan dan Kamis (27/6) dini hari berawan. Suhu udara di Jakarta Timur berkisar antara 25 hingga 32 derajat Celsius dengan kelembapan 60 hingga 90 persen.

Di Jakarta Utara, cuaca diperkirakan cerah berawan sepanjang pagi, siang, dan malam hari, dengan Kamis (27/6) dini hari hujan ringan. Suhu udara di Jakarta Utara berkisar antara 25 hingga 31 derajat Celsius dengan kelembapan 65 hingga 90 persen.

Sementara itu, di Kepulauan Seribu, cuaca diperkirakan cerah berawan dari pagi hingga malam hari, dan Kamis (27/6) dini hari hujan ringan. Suhu di Kepulauan Seribu akan berada di antara 27 hingga 29 derajat Celsius dengan kelembapan antara 75 hingga 90 persen.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Antara

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Mau Beli Tiket Kereta Bandara YIA? Begini Tahapannya

Jogja
| Sabtu, 29 Juni 2024, 01:17 WIB

Advertisement

alt

Gunung Batu di Tiongkok Dijuluki Ujung Pisau Berkat Bentang Alamnya yang Unik

Wisata
| Minggu, 23 Juni 2024, 13:57 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement