Advertisement
Helikopter Ditumpangi Wapres Malawi Hilang Kontak
Ilustrasi helikopter NASA. - NASA
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Helikopter militer Malawi yang membawa Wakil Presiden Saulos Chilima dan delapan orang lainnya hilang kontak pada Senin.
Chilima dijadwalkan menghadiri pemakaman Ralph Kasambara, mantan menteri kehakiman yang wafat pada Jumat, dengan menggunakan heli dan meninggalkan ibukota Lilongwe sebelum hilang kontak di bagian utara negara itu.
Advertisement
Sehubungan dengan insiden tersebut, Presiden Lazarus Chakwera telah membatalkan jadwal perjalanan ke luar negeri dan memerintahkan lembaga regional dan nasional untuk mengintensifkan pencarian untuk menemukan pesawat yang hilang tersebut, menurut pernyataan dari kantor kepresidenan.
Suasana di negara Afrika bagian selatan itu semakin suram seiring masyarakat menunggu kabar mengenai wakil presiden.
Beberapa tahun belakangan banyak terjadi insiden kecelakaan helikopter yang menewaskan tokoh-tokoh terkemuka, termasuk yang terbaru adalah yang menimpa Presiden Iran Ibrahim Raisi, yang meninggal bulan lalu dalam kecelakaan tersebut.
Sementara pada April lalu, panglima militer Kenya Jenderal Francis Ogolla juga tewas dalam kecelakaan helikopter.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Bulog Bakal Pakai Beras Premium untuk MBG dan Batalion TNI
- Tidak Boleh Tokoh Fiksi, Pekerjaan di KTP Diatur Ketat, Ini Daftarnya
- Banjir Kiriman Ciliwung Rendam Kebon Pala Jakarta
- BPBD Magetan Kerahkan SAR, Pendaki Mongkrang Belum Ditemukan
- BMKG Wanti-wanti Hujan Lebat di Jateng hingga Akhir Januari 2026
Advertisement
Jadwal Lengkap KRL Solo ke Jogja Minggu 25 Januari 2026, Cek di Sini
Advertisement
Festival Lampion Dinosaurus Zigong Tarik Wisatawan ke Sichuan
Advertisement
Berita Populer
- Investor Belum Masuk JJLS Bantul, Status Sultan Ground Jadi Kendala
- Awal Februari, Kantor Imigrasi Kulonprogo Siap Layani Paspor
- Jadwal KA Prameks Jogja Kutoarjo Hari Ini, Sabtu 24 Januari 2026
- Jadwal KA Bandara YIA-Stasiun Tugu Jogja Hari Ini, 24 Januari 2026
- Jadwal SIM Keliling di Jogja Sabtu Malam Ini, Cek Lokasinya
- Jadwal Pemadaman Listrik di Jogja dan Bantul, Sabtu 24 Januari 2026
- Jadwal SIM Keliling di Kulonprogo Hari Ini, Sabtu 24 Januari 2026
Advertisement
Advertisement



