Sekjen PBB Antonio Guterres Sebut UNRWA Tak Tergantikan
Advertisement
Harianjogja.com, AMERIKA SERIKAT—Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) Antonio Guterres pada Kamis (8/2) menegaskan bahwa peran Badan PBB untuk Pengungsi Palestina (UNRWA) tak tergantikan.
Sebelumnya, sejumlah negara termasuk Amerika Serikat, Inggris, Jerman dan juga Jepang menghentikan pendanaan untuk UNRWA. Merespons hal itu, Guterres melakukan pembicaraan dengan negara-negara donor agar mereka kembali mengucurkan pendanaan untuk badan tersebut.
Advertisement
BACA JUGA : Bumi Mendidih, Dekarbonisasi Kudu Dipilih
“Tidak ada organisasi lain yang kehadirannya begitu berarti di Gaza – dan tidak ada apa-apanya dibandingkan dengan situasi ini. Sehingga, tak ada organisasi lain yang mampu menggantikannya saat ini,” kata Guterres saat jumpa pers.
Dia merujuk kepada efektivitas pendanaan UNRWA saat dirinya membela mengapa UNRWA menjadi organisasi yang sangat tepat dalam memberikan bantuan ke Gaza.
“Biaya yang dikeluarkan UNRWA jauh lebih kecil dibanding dengan biaya yang dikeluarkan lembaga lain, karena alasan historis. Gaji yang dibayarkan UNRWA yakni sepertiga dari gaji yang dibayarkan UNICEF atau WFP atau organisasi PBB lainnya,” kata sekjen.
"Jadi, upaya apapun untuk menggantikannya adalah mustahil," demikian Guterres.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Prabowo Rombak Kementerian Keuangan, Ini Struktur Lengkapnya
- Menteri Trenggono Siapkan Aturan Turunan Tindak Lanjut Pemutihan Utang Nelayan
- Pemerintah Siap Membahas RUU Perampasan Aset, Yusril: Tunggu Undangan dari DPR RI
- Meirizka Widjaja jadi Tersangka, Kejagung Berencana Memeriksa Ayah Ronald Tannur dalam Kasus Suap Vonis Bebas
- Kepolisian Diminta Usut Kasus Judi Online di Kementerian Komdigi hingga Tuntas
Advertisement
Buka Usaha Indekos sambil Jualan Miras, Ibu Muda di Sleman Digerebek Polisi
Advertisement
Menikmati Keindahan Teluk Triton Kaimana, Tempat Wisata Unggulan di Papua Barat
Advertisement
Berita Populer
- PPATK Sebut Pecandu Judi Online di Indonesia Gunakan 90 Persen Gajinya
- Kemenaker Beri Bocoran Soal Formula Penghitungan UMP 2025
- Dua Kali Menang Pemilihan Presdenn AS, Donal Trump Cetak Rekor
- Aturan Terbaru UMP 2025 Berpotensi Batal Diumumkan
- Polisi Sebut Bandar Judi Online yang Melibatkan Komdigi, Setor Uang lewat Money Changer
- Ditanya Soal UMP 2025, Menaker: Pasti Naik
- Donald Trump Menangi Pemilu AS, Menteri Rosan: Angin Segar bagi Perdagangan Indonesia
Advertisement
Advertisement