Bus PO Handoyo Alami Kecelakaan Tunggal di Tol Cipali, 12 Orang Meninggal Dunia
Advertisement
Harianjogja.com, BANDUNG—Kecelakaan tunggal dialami bus PO Handoyo di KM 72 Tol Cipali, Jumat (15/12/2023). Peristiwa tragis tersebut menyebabkan 12 orang meninggal dunia sementara tujuh orang lainnya luka-luka.
"12 MD [meninggal dunia], tujuh luka ringan, dua orang luka berat," ungkap Kapolres Purwakarta AKBP Edward Zulkarnain, saat dihubungi, Jumat (15/12/2023).
Advertisement
Polisi mengamankan satu orang untuk dimintai keterangan terkait kecelakaan itu. "Satu sopir diamankan di Polres," dia melanjutkan.
Menurutnya, para korban sudah dievakuasi ke dua rumah sakit terdekat, yakni Rumah Sakit Siloam dan Rumah Sakit Abdul Rojak, Kabupaten Purwakarta.
BACA JUGA: Tegal Diguncang Gempa Bumi Magnitudo 4,5, BMKG: Belum Ada Laporan Kerusakan
Berdasarkan informasi yang dihimpun, Bus PO Handoyo yang melaju ke arah Jakarta kehilangan kendali saat menikung ke kiri dan akhirnya menabrak pembatas jalan dan kemudian terguling.
Kabidhumas Polda Jabar, Kombes Pol Ibrahim Tompo mengatakan bus bernomor polisi AA 7626 OA itu mengangkut 21 penumpang. "Diduga pengemudi kurang antisipasi sehingga kendaraan oleng tidak terkendali menabrak pembatas jalan. Kendaraan terbalik miring roda kiri diatas di badan jalan menghadap arah Selatan," kata dia.
Pasca kejadian, pihaknya dan PJR langsung menuju ke lokasi setelah mendapat informasi dan langsung melakukan normalisasi arus dan evakuasi korban serta mengamankan barang bukti. Sementara itu, mengenai penyebab kecelakaan masih dalam penyelidikan lebih lanjut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
- Polisi Tembak Polisi hingga Tewas di Solok, Polda Sumbar Dalami Motifnya
- Eks Bupati Biak Ditangkap Terkait Kasus Pelecehan Anak di Bawah Umur
- Profil dan Harta Kekayaan Setyo Budiyanto, Jenderal Polisi yang Jadi Ketua KPK Periode 2024-2029
- Pakar Hukum Pidana Nilai Penetapan Tersangka Tom Lembong Masih Prematur
Advertisement
Kejati DIY Ungkap Belum Ada Persiapan Khusus untuk Pemindahan Terpidana Mati Mary Jane
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Inggris Dukung Indonesia Tambah Kapal Tangkap Ikan
- Presiden Prabowo dan PM Inggris Sepakat Dukung Gencatan Senjata di Gaza
- RUU Tax Amnesty Tiba-tiba Masuk Prolegnas, Pengamat: Prioritas Saat Ini Justru RUU Perampasan Aset
- Bareskrim Polri Pulangkan DPO Judi Online Situs W88 dari Filipina
- KJRI Hamburg Jerman Resmi Melayani Permohonan Paspor Elektronik
- Koperasi Diminta Bergerak Ikut Bantu Pelaku UMKM dan Perangi Rentenir
- Pembangunan Kesehatan di Indonesia Berkembang, Hanya Saja Masih Menghadapi Kesenjangan dengan Negara Maju
Advertisement
Advertisement