Advertisement
Cak Imin Dikabarkan Segera Bertemu Elite PKS

Advertisement
Harianjogja.com, DEMAK—Seusai berziarah di Makam Sunan Gunung Jati di Cirebon, Jumat (8/9/2023) petang, Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin dikabarkan ke Jakarta dan segera bertemu elite Partai Keadilan Sejahtera (PKS).
Berdasarkan agenda tur dan napak tilas Wali Songo, Muhaimin seharusnya melanjutkan perjalanan ke Demak, untuk menziarahi makam Sunan Kalijaga dan Raden Fattah.
Advertisement
Ketua Fraksi PKB DPR RI Cucun Ahmad Syamsurijal mengatakan Gus Muhaimin memiliki janji agenda di Jakarta. Namun, ia tak merinci apa agenda tersebut.
"Besok langsung gabung di Makam Sunan Drajat, Giri, Maulana Malik Ibrahim dan Ampel," kata Cucun di Masjid Agung Demak, Jawa Tengah, Jumat malam.
Saat ditanyai, apakah kembalinya Muhaimin ke Jakarta untuk bertemu dengan PKS. Cucun menyebut, belum ada jadwal itu. "Belum, PKS masih rapat di internalnya," ujarnya.
Sebelumnya, usai berziarah di Makam Sunan Gunung Jati, Gus Muhaimin menyebut akan melakukan pertemuan dengan PKS usai berziarah.
BACA JUGA: Dinamika Pemilu 2024, Relawan Milenial Ganjar Mengalihkan Dukungan ke Prabowo
Namun, Cak Imin tidak menjelaskan apakah pertemuan dengan PKS itu usai melakukan seluruh rangkaian acara ziarah Tour De Wali Songo, atau usai berziarah di Makam Sunan Gunung Jati. "Pasti ini segera, pulang dari ziarah saya ke sana," kata Gus Muhaimin di Makan Sunan Gunung Jati, Cirebon, Jawa Barat.
DPP PKB melaksanakan tur dan napak tilas perjuangan Wali Songo, 7-10 September 2023. Sesuai jadwal, tur dimulai dari Cirebon mengunjungi Makam Sunan Gunung Jati, lalu ke Demak mengunjungi Makam Sunan Kalijaga dan Sunan Muria.
Selanjutnya menuju Kudus mengunjung makam Sunan Kudus. Lalu ke Tuban mengunjungi Makam Sunan Bonang, ke Lamongan mengunjungi Makam Sunan Drajat. Kemudian menuju Gresik mengunjungi makam Sunan Giri dan Sunan Gresik dan berakhir di Surabaya ziarah Makam Sunan Ampel.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Kasus Pengaturan Skor Liga 2 Indonesia, Klub Suap Wasit hingga Rp1 Miliar
- Sederet Artis yang Raup Cuan dari TikTok Shop
- Ini Modus Tersangka Pengaturan Skor Liga 2 Indonesia
- TikTok Dilarang Jualan, 6 Juta Penjual dan 7 Juta Kreator Bisa Gulung Tikar
- Ingat! BPJS Kesehatan Tidak Menanggung Biaya Berobat 21 Kondisi Penyakit
Advertisement
Advertisement

Tiket Gratis Masuk Ancol, Berlaku Bagi Pengunjung Tak Bawa Kendaraan Bermotor
Advertisement
Berita Populer
- Keluarga Korban Tragedi Kanjuruhan Sambangi Bareskrim Polri untuk Tuntut Keadilan
- PBB Pinang Gibran Dampingi Prabowo di Pilpres 2024
- Sejarah dan Tradisi Perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW
- Tekan Harga, Beras Untuk Operasi Pasar Bakal Ditambah Jadi 100.000 Ton
- Pengamat Ekonomi Sebut 3 Hal Ini Jadi Penyebab Harga Beras Sulit Turun
- Pembangunan IKN Hampir 40%, Erick Thohir: BUMN Kebut Proyek
- Johnny Plate Kembali Sebut Nama Jokowi di Sidang BTS, Ada Surat Rahasia
Advertisement
Advertisement