Advertisement
Kereta Api Brantas Tabrak Truk di Semarang hingga Kebakaran
Bagian truk yang tertabrak KA Brantas di perlibtasan Madukoro, Kota Semarang, Jawa Tengah, Selasa (18/7/2023) malam. ANTARA - I.C. Senjaya
Advertisement
Harianjogja.com, SEMARANG—Kereta Api Brantas tujuan Jakarta-Blitar menabrak sebuah truk di perlintasan sebidang Jalan Madukoro, Semarang Barat, Selasa (18/7/2023) malam. Tabrakan tersebut hingga mengakibatkan ledakan.
KA menabrak bagian kepala truk trailer yang melintas dari arah utara ke selatan. Sempat terjadi ledakan saat lokomotif kereta menabrak kepala truk.
Advertisement
Bagian kepala dan ekor gandengan truk terjepit di mulut jembatan rel Jembatan Kanal Banjir Barat Semarang itu.
Belum ada keterangan resmi dari kepolisian maupun PT KAI tentang kejadian tersebut.
Baca juga: Mahasiswa UMY Jadi Korban Mutilasi di Sleman, Kampus Gelar Salat Gaib dan Doa Bersama
Salah seorang penumpang bernama Dimas, 25, mengaku tidak tahu kejadian pasti tabrakan. "Hanya terdengar benturan kemudian kereta berhenti," kata penumpang tujuan Blitar itu.
Sementara itu, petugas gabungan kepolisian dan KAI masih berupaya mengevakuasi rangkaian gandengan truk yang terjebak di mulut jembatan. Belum diketahui pasti jumlah korban jiwa dalam kejadian tersebut.
Di media sosial, video detik-detik tabrakan antara kereta dan truk tersebut viral. Tampak bagaimana KA Brantas melaju kencang dan langsung menabrak kepala truk. Seketika terjadi ledakan dan kebakaran dari truk tersebut.
Ati2 lur pic.twitter.com/pMyP5FFOek
— D (@Denraaden) July 18, 2023
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara, Twitter
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Harga Emas Hari Ini, Antam, UBS dan Galeri24 Kompak Naik Lagi
- Tol Jogja-Solo Dikebut, Siap Sambut Nataru 2025
- Waspada, Dinkes Jogja Catat 194 Dugaan Kasus Flu Singapura
- Polda DIY Tindak 21 Ribu Kendaraan Pakai Knalpot Brong
- DPRD DIY Kajian Ulang Perda Pengelolaan Air Tanah
- Sleman Siapkan Lapis Legit Kaliabu dan Wedang Jiwan untuk WBTb 2026
- Pemda DIY Kembangkan Digitalisasi Pertanian, Ini Langkahnya
Advertisement
Advertisement





