Advertisement
Tujuh Desa di Aceh Barat Terendam Banjir, Warga Bertahan di Rumah

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Sedikitnya tujuh desa di tiga kecamatan wilayah Aceh Barat, Nangro Aceh Darussalam terendam banjir, dengan ketinggian air antara 20 hingga 50 sentimeter.
“Saat ini kami masih terus melakukan pendataan di lokasi banjir,” kata Koordinator Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalops) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Aceh Barat, Mashuri di Meulaboh, Aceh Barat, Provinsi Aceh, Sabtu (1/7/2023).
Advertisement
BACA JUGA: Curah Hujan di DIY Bakal Berkurang dalam Waktu Lama, BMKG Keluarkan Peringatan Kekeringan
Desa yang saat ini masih terendam banjir yakni Desa Pasi Leuhan, Kecamatan Johan Pahlawan, Desa Pasi Masjid dan Ranto Panyang Barat, Kecamatan Meureubo.
Kemudian, banjir juga merendam empat desa lainnya di Kecamatan Kaway XVI, Kabupaten Aceh Barat yakni Desa Alue Tampak, Meunasah Buloh, Padang Mancang, serta Gampong Masjid.
Mashuri mengatakan meski tujuh desa sudah dilanda banjir, hingga Sabtu (1/7/2023) malam belum ada masyarakat yang dilaporkan mengungsi.
Menurutnya, genangan banjir yang terjadi di sejumlah desa di Kabupaten Aceh Barat itu disebabkan akibat hujan deras disertai angin kencang, sejak 30 Juni 2023, sehingga menyebabkan debit air Sungai Krueng Meureubo meluap dan kemudian air mengenangi permukiman warga sekitar.
“Hingga saat ini air belum surut, kami masih berupaya mengerahkan personel ke lokasi untuk melakukan pemantauan dan membantu masyarakat,” kata Mashuri.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Isi Pidato Lengkap Prabowo di Sidang Satu Tahun Prabowo-Gibran
- Kemendagri Temukan Perbedaan Data Simpanan Pemda dan BI Rp18 Triliun
- Kejagung Serahkan Uang Rp13,2 Triliun Hasil Sitaan Kasus CPO ke Negara
- Kapal Tanker Federal II Terbakar, 13 Orang Meninggal Dunia
- Unjuk Rasa Pemuda Maroko, Tuntut Pembebasan Demonstran Gerakan GenZ
Advertisement

Sultan Sebut Pengolahan Sampah di ITF Bawuran Belum Maksimal
Advertisement

Desa Wisata Adat Osing Kemiren Banyuwangi Masuk Jaringan Terbaik Dunia
Advertisement
Berita Populer
- Timnas Voli Putri Indonesia Lolos ke Perempat Final AYG 2025
- DPRD DIY Janji Teruskan Aspirasi Pengemudi Ojek Online ke Pusat
- UKDW Meriahkan Dies Natalis ke-63 dengan Fun Run dan Family Gathering
- Harga Telur di Kota Jogja Bertahan di Rp30.000 per Kilogram
- Prabowo: Kemiskinan dan Pengangguran Turun ke Level Terendah
- Perpindahan Pedagang Pasar Godean Tunggu Kepastian Pengelolaan Parkir
- OJK Ingatkan Generasi Muda Risiko Keuangan Digital
Advertisement
Advertisement