Advertisement
Bantah Klitih dan Menyebutnya sebagai Kenakalan Remaja, Polres Semarang Viral
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Polres Semarang viral di Twitter setelah akun @_polressemarang menanggapi dugaan klitih atau kekerasan jalanan dengan istilah kenakalan remaja.
Awalnya, sebuah akun Twitter memberikan laporan berupa video kepada Polres Semarang tentang klitih yang sudah sampai di Ungaran. Video itu memperlihatkan dua orang remaja tiba-tiba didatangi oleh lima orang tak dikenal dengan menggunakan dua sepeda motor.
Advertisement
Setelah terlibat percakapan, dua dari lima remaja tersebut tiba-tiba mengeluarkan senjata tajam dan mencoba mengarahkannya kepada dua orang sebelumnya. Dua orang yang menjadi sasaran amukan itu berhasil kabur.
Sementara, dua dari lima remaja yang membawa senjata tajam kemudian merusak motor yang ditinggalkan oleh dua orang tersebut.
BACA JUGA: Begini Strategi Kapolda DIY Basmi Klitih yang Meresahkan
Akun Twitter @jumintenkoplak meminta Polres Semarang untuk menindaklanjuti insiden tersebut.
"Budaya Klitih sudah sampai ke ungaran Kejadian semalam di dpn dinotoys Ungaran Mohon @_polressemarang
di tindak tegas, jgn sampai diberi menjadi-jadi, tuman," tulis akun tersebut.
Akun Twitter Polres Semarang kemudian membalas dan balasan itu selanjutnya viral.
"Mohon izin min, kejadian tersebut bukan klitih ya, namun kenalakan remaja, karena korban menolak memberi rokok," komentar akun Twitter Polres Semarang.
BACA JUGA: Polisi Tangkap 15 Pelaku Klitih Jogja yang Viral, 9 Masih Anak-Anak
Komentar ini langsung ditanggapi warganet. "Contoh kenakalan remaja itu menurut saya: bolos, mabuk, ngerokok, atau nonton film dewasa. Kalo malem2 bawa sajam, lalu menyerang orang sih, namanya JAHAT, bukan NAKAL," komentar salah satu netizen.
Beberapa netizen memberikan tag kepada akun Twitter Ganjar Pranowo dan Polda Jateng agar memberikan arahan kepada admin media sosial Polres Semarang tersebut.
Setelah komentar tersebut ramai jadi bahasa warganet, balasan itu dihapus.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
- Cegah Hipertensi, Langkah Efektif Menjaga Kesehatan Jantung
- Potensi Kripto Tematik Menekan Dominasi Bitcoin (BTC): Koin DeFi Hingga AI
- Gagal di MU Tapi Bawa West Ham Dapat Piala, Ini Karier Unik David Moyes yang Resmi Balik ke Everton
- SEMARAK SATU DASAWARSA BAPERKA Merayakan Dekade Perawatan Perkeretaapian
- SEMARAK SATU DASAWARSA BAPERKA Merayakan Dekade Perawatan Perkeretaapian
- Pilkada untuk Siapa?
- Sinyal dari Pidato Prabowo
Berita Pilihan
- Ini Daftar 10 Maskapai Penerbangan Paling Tepat Waktu di Dunia
- Eks Dirut Pertamina Nicke Widyawati Diperiksa KPK terkait Korupsi Pengadaan LNG
- Program Makan Bergizi Gratis di Jateng Sudah Terlaksana di 13 Daerah
- Kejagung Sebut Mantan Ketua PN Surabaya Dapat Jatah 20.000 Dollar Singapura dalam Kasus Ronald Tannur
- Terangka Pelecehan Seksual Agus Tunadaksa Resmi Ditahan
Advertisement
Jadwal Lengkap KRL Jogja Solo Hari Ini, Minggu 12 Januari 2025, Naik dari Stasiun Tugu Jogja hingga Palur
Advertisement
Asyiknya Camping di Pantai, Ini 2 Pantai yang Jadi Lokasi Favorit Camping Saat Malam Tahun Baru di Gunungkidul
Advertisement
Berita Populer
- Ini Daftar 10 Maskapai Penerbangan Paling Tepat Waktu di Dunia
- RI 36 Viral, Ini Daftar Pelat Nomor Mobil Dinas Kabinet Prabowo Subianto
- 36 Reka Adegan Penembakan Bos Rental di Tol Tangerang Rampung Digelar, Tak Ada Pengeroyokan
- Walhi Desak Pemerintah Tegas Membongkar Pagar Laut di Perairan Tangerang.
- China Bantah Sebarkan Virus Tak Dikenal Sebabkan Infeksi Saluran Pernafasan di Berbagai Negara
- Aktivitas Pesta Seks Tukar Pasangan Terbongkar, Pelaku Jual Videonya di Website
- Pagi Ini Gunung Semeru Kembali Erupsi, Tinggi Letusan 600 Meter
Advertisement
Advertisement