Advertisement

Promo November

Melestarikan Batik, Srikandi Ganjar DIY Gandeng Milenial Ikut Pelatihan

Galih Eko Kurniawan
Selasa, 14 Februari 2023 - 14:57 WIB
Galih Eko Kurniawan
Melestarikan Batik, Srikandi Ganjar DIY Gandeng Milenial Ikut Pelatihan Pelatihan membatik di Imogiri, Bantul, Selasa (14/2/2023). - Harian Jogja - ist

Advertisement

Harianjogja.com, BANTUL—Srikandi Ganjar DIY mengadakan kegiatan pelatihan membatik bersama milenial di Kampung Batik Gazebo Wisata Giriloyo, Karang Kulon, Wukirsari, Kecamatan Imogiri, Bantul, Selasa (14/2/2023).

Koordinator Srikandi Ganjar DIY, Herawati, mengatakan kegiatan pelatihan membatik itu dilakukan untuk mengajak milenial memupuk rasa cinta produk Indonesia, termasuk karya batik.

Advertisement

Kegiatan itu sejalan dengan misi Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, yang selama ini selalu mendorong pelestarian batik dan kain-kain tradisional khas Indonesia lainnya.

“Kami [Srikandi Ganjar] ingin milenial belajar mencintai karya-karya budaya dan produk Indonesia, contohnya batik seperti yang dilakukan Ganjar Pranowo, yang sering berganti-ganti pakaian adat daerah setiap minggu,” tuturnya dalam rilis kepada Harian Jogja, Selasa.

Ganjar yang kerap berpakaian adat dari berbagai wilayah di Indonesia satu kali dalam seminggu diyakini menjadi caranya mengajak masyarakat untuk menghargai setiap hasil karya budaya dan tradisi di Indonesia

Wulan, salah satu milenial yang ikut pelatihan membatik, mengaku sangat senang bisa turut dalam kegiatan positif tersebut terutama karena dia juga menyukai baju bermotif batik. Dia berharap kegiatan yang sama juga digelar di daerah-daerah lainnya.

“Semoga kegiatan seperti ini dijalankan di tempat lain juga sehingga warga daerah lain juga tahu cara membatik. Saya makin cinta batik setelah kegiatan ini. Terima kasih Srikandi Ganjar DIY,” tuturnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Advertisement

alt

Tampil di Indonesia IHC Festival, Penari Sanggar Sekar Kinanti dan Sri Rejeki Hibur Masyarakat

Jogja
| Rabu, 27 November 2024, 23:17 WIB

Advertisement

alt

Merasakan Lumernya Cokelat dari Jogja

Wisata
| Senin, 25 November 2024, 08:17 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement