Pemerintah Targetkan 12 Tol Baru Akan Beroperasi pada 2024, Ada Jogja Solo dan Jogja Bawen
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Pemerintah menargetkan 12 jalan tol baru bisa beroperasi pada 2024. Sebagian Tol Jogja Solo dan Tol Jogja Bawen masuk dalam target tersebut.
Direktur Jenderal Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Hedy Rahadian menargetkan 12 ruas tol baru dengan total panjang 385,5 kilometer yang akan beroperasi tahun depan.
Advertisement
"Pada periode 2024 ditargetkan jalan tol baru yang beroperasi mencapai 385,5 kilometer, sehingga total panjang jalan tol yang beroperasi periode 2020 hingga 2024 mencapai 1.405 kilometer," kata Hedy belum lama ini.
BACA JUGA: Tol Jogja Solo dan Jogja Bawen Pernah Dibahas di Panitikismo Kraton 2022 Silam, Ini Hasilnya
Tol Jogja Solo ruas Kartasura hingga Purwomartani atau Tol Jogja Solo Seksi 1 akan bisa dilewati mulai 2024. Tol Jogja Bawen ruas DIY juga termasuk dalam daftar 12 jalan tol yang ditergatkan beroperasi mulai tahun depan.
Sebelumnya, Coorperate Communication PT Jogjasolo Marga Makmur Ahmad Izzi optimistis pembangunan Tol Jogja Solo tahap pertama akan tuntas pada awal 2024. Hal itu sudah sejalan dengan harapan Menteri PUPR bahwa triwulan pertama 2024 semua proyek infrastruktur telah selesai. Sampai saat ini perkembangan pembangunan Tol Jogja Solo sudah berjalan dengan baik.
“Melihat progres hingga saat ini PT JMM optimis dapat menyelesaikan pembangunan jalan Tol Solo Jogja YIA untuk tahap I dapat selesai di semester pertama tahun 2024,” katanya Kamis (3/11/2022).
Tol Jogja Solo tahap pertama sepanjang 49,25 kilometer yang dibagi dalam tiga seksi. Seksi 1 menghubungkan dua wilayah di Jawa Tengah dan DIY tepatnya Kartasura-Purwomartani sepanjang 42,37 kilometer. Kemudian Seksi 2 menghubungkan Purwomartani-Maguwoharjo sepanjang 3,63 kilometer. Seksi ketiga dari tahap pertama ini adalah ruas Trihanggo – Junction Sleman sepanjang 3,25 kilometer.
BACA JUGA: Sultan: Uang Sewa Tanah Sultan untuk Tol Jogja Bawen Masuk Kraton
Ia mengatakan total perkembangan pembebasan lahan Jogja-Solo untuk Seksi 1 telah mencapai 54,18 %. Seksi 1 Paket 1.1 sebesar 75,33% dan Seksi 1 Paket 1.2 30,18%. Sedangkan total perkembangan konstruksi Tol Jogja Solo Seksi 1 ruas Kartasura-Purwomartani sepanjang 42,375 kilometer adalah 22,78%.
Sesuai jadwal, pembebasan lahan Tol Jogja Solo tahap pertama dilakukan sejak triwulan pertama 2021 sampai dengan triwulan ketiga 2022 dan pekerjaan konstruksi dilakukan sejak triwulan pertama 2021 hingga triwulan kedua 2024. Adapun target operasi Tol Jogja Solo pada triwulan ketiga 2024 mendatang.
Kemudian Tol Jogja YIA sepanjang 38,57 kilometer yang menghubungkan Junction Sleman dengan Bandara YIA di Kulonprogo akan diawali pembebasan lahan mulai triwulan ketiga 2022 hingga triwulan ketiga 2023. Pekerjaan konstruksi dimulai pada triwulan keempat 2023 hingga triwulan keempat 2025 dan ditarget beroperasi pada triwulan pertama 2026.
Berikut ini daftar lengkap 12 ruas tol baru yang ditargetkan beroperasi 2024:
1. Problinggo - Banyuwangi Gending - Besuki
2. Binjai - Langsa (Tanjungpura - P.Brandan)
3. Serang - Panimbang seksi 2 dan 3
4. Tol Jogja Solo Paket 1-2-1
5. Tol Jogja Solo seksi 1 dan 6
6. Bogor Ring Road seksi 3B
7. Jakarta - Cikampek II Selatan Paket II
8. Gedebage - Tasikmalaya - Cilacap
9. Gilimanuk - Mengwi seksi 2 dan 3
10. Padang - Pekanbaru (Padang-Sicincin)
11. Jalan tol akses IKN
12. Depok - Antasari seksi 3 dan 4
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Walhi Minta Kasus Polisi Tembak Polisi di Solok Jadi Momentum Berantas Penjahat Lingkungan
- KPK Sebut OTT di Bengkulu Terkait Pungutan Pendanaan Pilkada
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
- Polisi Tembak Polisi hingga Tewas di Solok, Polda Sumbar Dalami Motifnya
- Eks Bupati Biak Ditangkap Terkait Kasus Pelecehan Anak di Bawah Umur
Advertisement
Jadwal dan Lokasi Bus SIM Keliling Kota Jogja Senin 25 November 2024
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Prediksi BMKG: Sebagian Besar Wilayah Indonesia Diguyur Hujan
- KPK Periksa Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah
- BMKG Imbau Masyarakat Waspadai Potensi Cuaca Ekstrem Periode Natal 2024 dan Tahun Baru 2025
- Ruang Kelas Ambruk Saat Pembelajaran, 2 Siswa Terluka
- Erdogan Desak Negara Dunia Terapkan Putusan Penangkapan Netanyahu
- Puncak Musim Hujan Diprediksi Terjadi pada November 2024 hingga Februari 2025
- Gunung Ibu di Halmahera Erupsi, Keluarkan Api Setinggi 350 Meter
Advertisement
Advertisement