Advertisement
Diajukan ke Kemenpan, Harpitnas Bakal Jadi Libur Nasional

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno terus berupaya menjadikan hari kejepit nasional atau biasa disebut harpitnas menjadi hari libur nasional.
Usulannya tersebut beberapa waktu lalu sudah diajukan ke Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN RB).
Advertisement
“Sudah kami ajukan juga di KemenpanRB, memang ada di Bu Nia Deputi Bidang Kebijakan Strategis bolanya ini, bagaimana kita tahun ini dimulai mungkin dengan beberapa dulu, jangan semua hari libur,” kata Sandiaga dalam The Weekly Brief With Sandi Uno, dikutip Selasa (17/1/2023).
BACA JUGA : PNS BANTUL : Tidak Ada 'Harpitnas'!
Dia mencontohkan hari libur yang jatuh pada Sabtu, dimajukan menjadi Jumat atau dimundurkan ke Senin jika hari libur jatuh pada Minggu. Sementara kalau perayaan agama bisa pada hari itu sendiri.
Menurutnya, langkah tersebut bisa memberikan dampak terhadap pergerakan wisata jika diberlakukan secara berkelanjutan. Di sisi lain, wacana Harpitnas tersebut bisa menjadi salah satu strategi untuk mencapai target perjalanan wisatawan nusantara (wisnus) sebesar 1,4 miliar di tahun ini.
Selain itu, dia optimistis adanya harpitnas dapat meningkatkan produktivitas dan membuat pikiran masyarakat menjadi lebih segar. Keyakinan tersebut, bahkan sudah terbukti melalui studi bahwa setelah libur panjang, pikiran menjadi segar dan produktivitasnya lebih tinggi dibandingkan sebelum berlibur.
“Itu sudah ada acuan dari keilmuannya,” ujarnya.
Wacana harpitnas sendiri pertama kali disampaikan Sandiaga melalui cuitan di akun Twitternya @sandiuno pada awal Januari 2023.
BACA JUGA : Kelurahan Pakuncen Bentuk Satgas Gerakan Zero Sampah
Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu menilai, kerja dan liburan harus seimbang. Liburan pun tak harus keluar kota. Masyarakat bisa memanfaatkan waktu berlibur untuk sekedar beristirahat di rumah atau mengunjungi tempat-tempat wisata di sekitar tempat tinggal untuk mengisi libur di hari kejepit.
Selain destinasi wisata akan dipenuhi oleh wisatawan, adanya Harpitnas juga diharapkan dapat meningkatkan pemasukan UMKM, serta menciptakan lapangan kerja dan peluang usaha sebanyak-banyaknya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Guru Ngaji di Pondok Pesantren Tulungagung Ditangkap Polisi, Diduga Cabul kepada Santri
- Januari-Awal April 2025, KSPN Catat Ada 23.000 Pekerja Kena PHK
- LG Batal Investasi di Proyek Baterai Nikel RI
- PPATK: Perputaran Uang Transaksi Judi Online Bisa Capai Rp1.200 Triliun
- KPK Jelaskan Soal Motor Ridwan Kamil yang Disita dan Titip Rawat
Advertisement

Perayaan Paskah 2025, Ribuan Polisi di Kota Jogja Jaga Ketat 59 Tempat Ibadah
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Perayaan Tri Hari Suci Paskah, Gereja Katedral Jakarta Ajak Umat Tingkatkan Kepedulian
- Terkait Kasus Suap CPO, Istri Hakim Agam Syarif Diperiksa Kejaksaan Agung
- Berlaku 19 April 2025, Segini Tarif Tol Tanjung Pura-Pangkalan Brandan
- Harimau Jawa Tidak Mungkin Masih Ada Saat Ini, Begini Penjelasan Ahli
- Kementerian PKP Serahkan Peta Jalan Pembangunan 3 Juta Rumah ke DPR
- Keluarga Korban TPPO yang Meninggal di Kamboja Lapor ke Polda Metro Jaya
- Cerita Eks Komisioner KPU Soal Lobi PAW Anggota DPR di Sidang Hasto Kristiyanto
Advertisement