Advertisement
Punggawa Band Slank, Ivanka Temui Ganjar Pranowo

Advertisement
SURAKARTA-- Punggawa band Slank, Ivanka menemui Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, di Hotel Alila, Senin (28/11/2022). Ivanka berniat mengundang Ganjar dalam Konser Slank yang bertajuk Smile Indonesia pada 17 Desember mendatang.
Konser ini sekaligus Ini merayakan ulang tahun ke 39 tahun band yang digawangi Kaka, Bimbim, Ivanka, Ridho dan Abdee itu. Konser semula dihelat di empat kota. Karena berbagai hal, konsepnya berubah dan hanya digelar satu kali yakni di Candi Prambanan.
Advertisement
“Jadi konteksnya ke sini kita bilang bahwa kita lagi mau angkat di konser itu semangat kebangsaan, kebersamaan, gotongroyong, persatuan,” kara Ivanka usai bertemu Ganjar.
Semangat kebersamaan, kebangsaan dan persatuan itu, kata Ivanka, ingin digelorakan lagi oleh Slank. Sebab saat ini, polarisasi sangat terasa di Indonesia.
“Indonesia ini DNA-nya memang berbeda, dari jaman dulu udah beda dan kita berkonsensus bersama bahwa di 28 oktober kita sepakat bahwa kita ini Indonesia. Nah ini kita mau ulang dan mengingatkan lagi ke temen-temen slankers khususnya,” katanya.
Bassist Slank mengatakan, Ganjar menyambut baik rencana konser tersebut. Menurutnya, Gubernur Jateng dua periode itu juga punya keresahan yang sama dengan Slank.
“Iya sama pemikirannya, kita punya keresahan yang sama juga ternyata. Beliau dukung dan juga di acara itu Slank mau memberdayakan temen-temen Slanker yang udah berwirausaha, kita mau hadirkan di situ. Jadi satu visi,” ujarnya.
Ivanka berharap Ganjar akan hadir di konser tersebut. Menurutnya, diperkirakan tujuh ribu orang akan datang memeriahkan konser Smile Indonesia itu.
“Mudah-mudahan ini yang sedang kita perjuangkan bersama buat Indonesia. Ya nggak kurang dari 7ribuan (orang),” tandas Ivanka.
Gubernur Ganjar Pranowo antusias dengan tajuk dari konser Slank. Menurutnya, acara dengan tema kebangsaan dan semangat persatuan harus terus digelorakan. Sehingga masyarakat terus ingat dan mereduksi kelompok yang punya tujuan memecah belah.
“Keren, apalagi di situasi yang serba sensitif sekarang ini. Tujuannya murni menggelorakan semangat kebangsaan. Ya InsyaAllah saya hadir,” tandasnya.
Nantinya dalam konser tersebut juga akan dilelang kaos dengan logo acara yang ditandatangani Ganjar Pranowo. Hasilnya akan digunakan untuk kegiatan sosial dan kemanusiaan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Ulang Tahun ke-90, Dalai Lama Ingin Hidup hingga 130 Tahun
- Kementerian HAM Menjadi Penjamin Pelaku Persekusi Retret, DPR Bertanya Alasannya
- Kementerian Sosial Pastikan Pembangunan 100 Sekolah Rakyat Dimulai September 2025
- KPK akan Pelajari Dokumen Terkait Kunjungan Istri Menteri UMKM ke Eropa
- Donald Trump Ingin Gelar UFC di Gedung Putih
Advertisement

Jadwal KRL Solo Jogja Hari Ini, Senin (7/7/2025), Naik dari Stasiun Palur, Jebres, Purwosari dan Solo Balapan
Advertisement

Jalur Hiking Merapi di Argobelah Klaten Kian Beragam dengan Panorama Menarik
Advertisement
Berita Populer
- Nurmala Kartini Sjahrir, Adik Luhut yang Diunggulkan jadi Dubes Indonesia di Jepang, Berikut Profilnya
- Sekolah Rakyat Dibangun Mulai September 2025, Dilengkapi Dapur dan Asrama
- 29 Penumpang Belum Ditemukan, Manajemen KMP Tunu Pratama Jaya Minta Maaf
- DPR RI Bentuk Tim Supervisi Penulisan Ulang Sejarah
- Kemensos: Anak Jalanan Jadi Target Utama Ikuti Sekolah Rakyat
- Banjir di DKI Jakarta Rendam 51 RT
- Kementerian PKP Siapkan Rp43,6 Trilun untuk Merenovasi 2 Juta Rumah Tak Layak Huni
Advertisement
Advertisement