Advertisement
Elon Musk Upload Gambar Kuburan dan Logo Twitter, Tutup Permanen?
Logo Twitter - Reuters/Kacper Pempel
Advertisement
Harianjogja.com, SOLO--Elon Musk masih menjadi perbincangan hangat di tengah kontroversi tutupnya kantor Twitter pada Jumat (18/11/2022). Ratusan karyawan Twitter dikabarkan memilih mengundurkan diri, setelah mendapat ultimatum dari Elon Musk untuk bekerja lembur.
Berdasarkan salah satu sumber, karyawan juga diusir oleh petugas keamanan pada Kamis (17/11/2022) malam. Pihak Twitter pun memberitahu karyawannya bahwa mereka akan menutup kantornya, dan menghentikan para pekerjanya pada Senin (21/11/2022) mendatang.
Advertisement
Hengkangnya ratusan karyawan tersebut membuat hashtag #RIPTwitter menjadi trending topik. Warganet pun menyimpulkan bahwa Twitter mungkin akan hilang sebentar lagi.
Menanggapi hal itu, Elon Musk justru mengunggah meme yang menggambarkan situasi di kantornya sekarang.
Ia mengunggah meme bergambar Grant Gustin mengangkat tangan dengan tanda peace di samping nisan. Elon pun menggantinya dengan logo Twitter, yang mengindikasikan Twitter telah mati.
— Elon Musk (@elonmusk) November 18, 2022
Netizen kemudian berbondong-bondong membalas cuitan Elon Musk tersebut dengan berbagai meme. Sebagian mengolok CEO Tesla itu karena keputusannya yang dinilai buruk.
Di Indonesia sendiri, kata 'Kalo Twitter' menjadi trending setelah ada kabar Twitter akan tutup. Netizen berbondong-bondong mencuitkan perasaan mereka apabila media sosial biru ini benar-benar tidak ada.
"kalo twitter shut down aku sambat dimana, what about my mental health," tulis seorang netizen.
"sedi banget kalo twitter beneran dihapus... been living with twitter for 13 years. it’s like the only platform I enjoy using," tulis netizen lain.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : bisnis.com, twitter
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Impor Pakaian Bekas Ilegal Diduga Berasal dari Tiga Negara Ini
- Kereta Khusus Petani Pedagang Rute Merak-Rangkasbitung Siap Beroperasi
- Jaksa Umumkan Tersangka Baru dalam Kasus Perampokan Museum Louvre
- WHO Sebut Cacar Monyet Terdeteksi di 5 Negara di Luar Afrika
- Mulai 3 November, Tiket Pendakian Gunung Rinjani Resmi Naik
Advertisement
Catat, Jadwal SIM Keliling Gunungkidul Bulan November 2025
Advertisement
Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal SIM Keliling Gunungkidul Bulan November 2025
- Jadwal Bus Sinar Jaya Malioboro ke Parangtritis Minggu 2 November 2025
- Jadwal Kereta Api Prameks Minggu 2 November 2025
- Tampil di GBK, Rose BLACKPINK Bawakan Number One Girl
- Jadwal DAMRI Jogja ke YIA Kulonprogo Minggu 2 November 2025
- DPRD DIY Bentuk 4 Pansus Pengawasan Perda
- Catat! Ini Jadwal SIM Corner JCM dan Ramai Mall Selama November 2025
Advertisement
Advertisement



