Advertisement
Gerindra Dekati Parpol Lain untuk Gabung Koalisi

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA – Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengatakan partainya mendekati partai politik (parpol) lain untuk bergabung dengan koalisi.
Pada Agustus lalu Gerindra telah mendeklarasikan koalisi bersama Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
Advertisement
Koalisi Gerindra-PKB mempunyai kursi 23,66 persen kursi di DPR, sehingga sesuai aturan presidential threshold 20 persen, mereka sudah bisa mencalonkan presiden dan wakil presiden sendiri.
Meski begitu, Dasco mengungkapkan Gerindra sedang melobi parpol lain untuk bergabung dengan koalisi. Hanya saja, dia tak mau mengungkapkan nama parpol yang dimaksud.
“Ya ada tapi rahasia,” ujar Dasco kepada awak media di Gedung Nusantara III, Kompleks Parlemen, Senin (24/10/2022).
Dia memastikan, jika parpol tersebut sudah sepakat bergabung dengan koalisi Gerindra-PKB, nama parpol itu akan diketahui masyarakat
“Ya nanti kalau sudah dapat itu, pasti terbuka sendiri,” jelas Dasco.
Terkait capres dan cawapres usungan koalisi, Dasco mengaku bingung harus dideklarasikan terburu-buru. Apalagi, lanjutnya, pendaftaran capres dan cawapres ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) masih lama, yaitu pada 19 Oktober hingga 25 November 2023.
“Saya juga bingung kenapa ya untuk capres dan cawapres ini harus diburu-buru segera, begitu lho. Padahal kan untuk pendaftaran kan terhitung rentangnya masih lama,” ucapnya.
Dia mengatakan, sebaiknya masyarakat membiarkan dulu parpol-parpol saling berkomunikasi, terutama untuk membangun kesepahaman konsep untuk Indonesia ke depan.
“Nah untuk urusan capres dan cawapres tentunya akan dibicarakan kemudian,” jelas Dasco.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Demi Redam Ancaman Tarif Trump, Indonesia Hendak Beli Alutsista dari AS?
- Kebakaran Landa 12 Rumah di Gambir, Satu Orang Luka Bakar
- Guru Ngaji di Pondok Pesantren Tulungagung Ditangkap Polisi, Diduga Cabul kepada Santri
- Januari-Awal April 2025, KSPN Catat Ada 23.000 Pekerja Kena PHK
- LG Batal Investasi di Proyek Baterai Nikel RI
Advertisement

Jadwal Terbaru KRL Solo Jogja Hari Ini, Sabtu 19 April 2025, Berangkat dari Stasiun Jebres Solo hingga Tugu Jogja
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- PPATK: Perputaran Uang Transaksi Judi Online Bisa Capai Rp1.200 Triliun
- Top Ten News Harianjogja.com, Jumat 18 April 2025; Dari Alan Jose Tampil Apik, Tapi Gagal Selamatkan PSS Hingga Presiden Prabowo Menyoroti Suap Hakim Pengadilan
- Layanan dan Lokasi SIM Keliling di Kota Jogja, Jumat 18 April 2025
- LG Batal Investasi di Proyek Baterai Nikel RI
- Januari-Awal April 2025, KSPN Catat Ada 23.000 Pekerja Kena PHK
- Digelar Sepekan, 200 Orang Meninggal Dunia di Jalan dalam Perayaan Festival Songkran di Thailand
- KPK Fasilitasi Tahanan untuk Mengikuti Ibadah Jumat Agung dan Paskah 2025
Advertisement