Advertisement
Gerindra Dekati Parpol Lain untuk Gabung Koalisi

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA – Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengatakan partainya mendekati partai politik (parpol) lain untuk bergabung dengan koalisi.
Pada Agustus lalu Gerindra telah mendeklarasikan koalisi bersama Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
Advertisement
Koalisi Gerindra-PKB mempunyai kursi 23,66 persen kursi di DPR, sehingga sesuai aturan presidential threshold 20 persen, mereka sudah bisa mencalonkan presiden dan wakil presiden sendiri.
Meski begitu, Dasco mengungkapkan Gerindra sedang melobi parpol lain untuk bergabung dengan koalisi. Hanya saja, dia tak mau mengungkapkan nama parpol yang dimaksud.
“Ya ada tapi rahasia,” ujar Dasco kepada awak media di Gedung Nusantara III, Kompleks Parlemen, Senin (24/10/2022).
Dia memastikan, jika parpol tersebut sudah sepakat bergabung dengan koalisi Gerindra-PKB, nama parpol itu akan diketahui masyarakat
“Ya nanti kalau sudah dapat itu, pasti terbuka sendiri,” jelas Dasco.
Terkait capres dan cawapres usungan koalisi, Dasco mengaku bingung harus dideklarasikan terburu-buru. Apalagi, lanjutnya, pendaftaran capres dan cawapres ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) masih lama, yaitu pada 19 Oktober hingga 25 November 2023.
“Saya juga bingung kenapa ya untuk capres dan cawapres ini harus diburu-buru segera, begitu lho. Padahal kan untuk pendaftaran kan terhitung rentangnya masih lama,” ucapnya.
Dia mengatakan, sebaiknya masyarakat membiarkan dulu parpol-parpol saling berkomunikasi, terutama untuk membangun kesepahaman konsep untuk Indonesia ke depan.
“Nah untuk urusan capres dan cawapres tentunya akan dibicarakan kemudian,” jelas Dasco.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Donald Trump Larang Warga Palestina Kembali ke Gaza
- KPAI Sarankan Evaluasi Makan Bergizi Gratis Melibatkan Orang Tua dan Anak
- Empat Warga Kota Bogor Meninggal Dunia Usai Tenggak Miras Oplosan
- Nusron Wahid Pastikan Kebakaran Gedung ATR/BPN Murni Musibah
- Sepanjang Januari 2025, KAI Amankan Barang Penumpang KA Senilai Rp1,19 Miliar
Advertisement

Angka Pengangguran di Bantul Capai 3,62 %, Paling Banyak Lulusan SMA/SMK
Advertisement

Hangat dan Intimnya Romantic Dinner Hari Valentine bareng Pasangan di Royal Garden
Advertisement
Berita Populer
- Jatah Anggaran Dipangkas 66%, BP Haji Sebut Kualitas Haji Bakal Terdampak
- Prabowo Sebut Ada Raja Kecil Pengganjal Skenario Efisiensi Anggaran, Dahnil Ikut Bersuara
- Cara Melapor Jika Bertemu Anggota Polisi Nakal, Bisa WA Langsung ke Propam
- KPAI Sarankan Evaluasi Makan Bergizi Gratis Melibatkan Orang Tua dan Anak
- Deddy Corbuzier Jadi Staf Khusus Menteri Pertahanan, KPK: Wajib Lapor Harta Kekayaan
- Bareskrim Mengaku Kesulitan Menangkap Bandar Narkoba Internasional Fredy Pratama
- Yusril Rekomendasikan Penetapan Satu Intitusi Penjaga Keamanan Laut
Advertisement
Advertisement