Viral Penumpang Kereta Tertahan Berjam-jam Cuma Diberi Air Mineral, Bule Sampai Bagikan Mi Instan di Gerbong

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA-Perjalanan kereta yang tertahan berjam-jam akibat jalur yang amblas viral di media sosial. Salah satu warganet mempertanyakan tanggung jawab PT Kereta Api Indonesia (Persero) dalam memberikan kompensasi kepada penumpang atas kejadian itu.
Akun Twitter @ella_916 itu mempertanyakan tanggung jawab KAI sembari mengunggah foto tiga Warga Negara Asing (WNA) atau bule yang membagikan mi instan ke penumpang yang perjalanannya tertahan 8,5 jam.
Dia mengatakan kereta terhenti di Stasiun Cipari. Sayangnya, dikatakan bahwa tidak ada kompensasi dari PT Kereta Api Indonesia (KAI) untuk para penumpang yang telah menunggu kurang lebih 8,5 jam. Penumpang hanya diberi 1 botol air mineral kecil padahal mereka sudah tertahan selama berjam-jam.
Terhenti di stasiun cipari sekelompok WNA membeli 1kardus pop mie untuk di bagikan dengan rombongannya dikarenakan tidak dapat kompensasi dari @KAI121 setelah menunggu 8.5jam hanya dikasih 1 botol aqua kecil. Bagaimana tanggung jawabnya, disini ada bayi dan anak kecil juga.. pic.twitter.com/tIp7sXeSPp
— ella astuti (@ella_916) October 8, 2022
Menanggapi cuitan itu, akun @ragilyuliatmoko ikut berkomentar dengan menjelaskan besaran kompensasi yang seharusnya diterima penumpang kereta berdasarkan jam keterlambatan yang mereka alami.
"Pernah menanyakan ke @KAI121 ini jawabannya kalau keterlambatan kereta. Harusnya makanan berat dan minuman ya…," tulis dia.
Dalam daftar yang ia tampilkan, ditunjukkan bahwa jika kereta terlambat >1 jam penumpang diberi minuman ringan senilai Rp2.500. >3 jam makanan ringan dan minuman senilai Rp15.000. > 5 jam makanan berat dan minuman senilai Rp30.000. >10 jam makanan berat dan minuman senilai Rp50.000. Melebihi 10 jam setiap kelipatan 5 jam diberikan kembali makanan berat dan minuman senilai Rp50.000.
Pernah menanyakan ke @KAI121 ini jawabannya kalau keterlambatan kereta. Harusnya makanan berat dan minuman ya… pic.twitter.com/Aft64blIYL
— ???????????????????? — (@ragilyuliatmoko) October 8, 2022
KAI telah menyampaikan permintaan maaf akibat gangguan perjalanan KA yang harus dialami oleh penumpang.
VP Public Relations KAI Joni Martinus menjelaskan gangguan disebabkan kerusakan pada jalur KA. Dia menuturkan, tingginya curah hujan menyebabkan jalur kereta api amblas. Akibat adanya gangguan tersebut, perjalanan sejumlah kereta api tertahan hingga lebih dari 8,5 jam di tengah-tengah perjalanan.
Sesuai aturan, pelanggan yang kedatangan perjalanan KA-nya terlambat lebih dari 5 jam berhak mendapatkan service recovery berupa makanan berat.
"Namun karena kondisi rangkaian kereta yang tertahan di tengah-tengah jalur KA, membuat akses untuk mendapatkan service recovery berupa makanan berat cukup sulit dan jika ada jumlah makanan yang tersedia di sekitar jalur KA tersebut sangat terbatas," ujar Joni, Minggu (9/10/2022).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com, Twitter
Berita Lainnya
- Asyik Nih, Mudik Diantar Mobil Stargazer Plus Dikasih THR, Begini Caranya
- Hasil Swiss Open 2023 Hari Ini: Praveen/Melati Kalah dari Pasangan Malaysia
- Cek Lokasinya! Daftar Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik untuk Mudik Lebaran
- Tarawih Perdana di Masjid Agung At Taqwa Wonogiri, Ramai tapi Tak Membeludak
Berita Pilihan
- Besaran Pesangon Karyawan PHK dan Pensiun Sesuai UU Cipta Kerja
- Bacaan Niat Puasa Ramadan Dalam Versi Arab dan Latin
- Daftar 6 Bandara yang Beroperasi 24 Jam Selama Mudik Lebaran 2023
- Piala Lomba Dimintai Uang oleh Bea Cukai, Kemenkeu Minta Maaf
- Waspadalah! Ini Jam Rawan Tindak Kejahatan di Bulan Ramadan
Advertisement
Advertisement

Pesta Daging Iftar Ramadan di Horison Ultima Riss Malioboro Yogyakarta
Advertisement
Berita Populer
- Jam Kerja ASN Saat Bulan Puasa 2023
- Dibuka Segera, Ini Panduan Mengisi Biodata UTBK SNBT 2023
- Jokowi Perintahkan TNI dan Polri Terus Mengawal Pembangunan di Papua
- Produsen Penerima Subsidi Motor Listrik Kerek Harga, Siap-Siap Kena Sanksi
- Pria Lajang di China Habiskan Rp2,2 Juta per Hari Demi Hindari Teror Nikah
- Menlu Hongaria Sebut Konflik NATO dengan Rusia Bisa Mengarah ke Perang Dunia
- Gegara Istri Bergaya Hidup Mewah, Direktur Penyelidikan KPK Diperiksa Dewas
Advertisement