Advertisement
Keluarga dengan Umur Total 1.058 Tahun
Keluarga Hernandez-Perez di Spanyol. - UPI
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Sepertinya banyak kesempatan masyarakat untuk mendapatkan rekor nasional atau dunia. Buat saja sesuatu yang belum ada, atau lampaui rekor sebelumnya, terlepas penting atau tidaknya.
Kali ini ada salah satu rekor dunia, yaitu gabungan umur sekeluarga. Rekor dunia sebelumnya, usia seluruh anggota keluarga, apabila dijumlahnya sekitar 1.000 tahun. Jumlah itu terdiri dari 12 orang dalam satu keluarga.
Advertisement
Rekor ini kemudian dilampai oleh keluarga Hernandez-Perez di Spanyol. Dengan jumlah yang sama, 12 orang, jumlah usia mereka 1.058 tahun dan 249 hari.
"Semuanya dimulai sebagai lelucon saat reuni keluarga pada bulan Juni. Kemudian, setelah melihat artikel surat kabar berjudul '12 saudara kandung menghitung jumlah usianya lebih dari 1000 tahun,' kemudian kami mulai mengumpulkan informasi dan menjangkau Guinness World Records," kata salah satu anggota keluarga dalam sebuah pernyataan kepada Guinness World Records, dikutip dari UPI, Kamis (29/9/2022).
Saudara kandung Hernandez-Perez, yang tumbuh dan masih tinggal di kota Moya, Pulau Gran Canaria, Spanyol, berusia antara 76 hingga 97 tahun.
"Kami tidak pernah berpikir kami akan memecahkan rekor dunia," kata keluarga itu, yang terdiri dari tujuh saudara laki-laki dan lima saudara perempuan.
Kakak tertua, Jose Hernandez-Perez, akan berusia 98 tahun pada bulan Desember. Yang termuda, Luis Hernandez-Perez, berusia 76 tahun pada bulan April.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : UPI
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Ekspor Kerajinan Bantul Naik, Keterlibatan Perempuan Didorong
Advertisement
Haenyeo Jeju Jadi Daya Tarik Wisata Dunia, Kini Krisis Regenerasi
Advertisement
Berita Populer
- Remaja di Imogiri Dianiaya dengan Gesper, Polisi Buru Pelaku
- Polsek Koja Amankan Tiga Pengamen Pocong yang Resahkan Warga
- Renovasi Jembatan Kewek, Pemkot Jogja Wajib Kajian Cagar Budaya
- Optimalisasi Budidaya dan Distribusi Porang di Karangtengah, Wonogiri
- Hibah Dana Padukuhan Sleman 2026 Berpotensi Dipangkas Jadi Rp25 Juta
- KAI Selenggarakan Mudik Motor Gratis Natal 2025 dan Tahun Baru 2026
- Google Buka Program Beta Android 16, Cek Perangkat yang Didukung
Advertisement
Advertisement



