Advertisement
RSJD Surakarta Terbakar, Dua Korban Meninggal Terbakar Adalah Pasien

Advertisement
Harianjogja.com, SOLO — Kapolresta Surakarta Kombes Pol.Ade Safri Simanjuntak mengatakan dua korban meninggal dunia dalam kebakaran di RSJD Surakarta pada Jumat dini hari merupakan pasien rumah sakit yang menghuni ruang isolasi.
"Dua korban meninggal ini menempati ruang isolasi saat kejadian kebakaran," kata Ade di Solo, dikutip dari Antara, Jumat (5/8/2022).
Advertisement
Menurut dia, ruang isolasi merupakan tempat khusus bagi pasien yang dilengkapi dengan pagar teralis.
Di ruang Puntadewa yang dilanda kebakaran itu, lanjut dia, terdapat tiga ruang isolasi.
"Dari tiga ruangan, dua di antaranya ditempati pasien," tambahnya.
Kedua korban tewas tersebut diduga terjebak dan tidak berhasil diselamatkan oleh petugas jaga rumah sakit.
Secara keseluruhan, kata dia, terdapat sembilan pasien yang dirawat di ruang Puntadewa ini.
Ia menjelaskan tim Laboratorium Forensik Polda Jawa Tengah juga telah melakukan oleh TKP untuk memastikan penyebab kebakaran.
Selain itu, kata dia, polisi juga melakukan penyelidikan untuk memastikan apakah terdapat unsur kelalaian dalam kejadian ini
Ia menuturkan lima saksi telah dimintai keterangan, termasuk tiga petugas jaga pada malam kejadian.
Sebelumnya, kebakaran melanda RSJD Surakarta pada Jumat dinihari.
Dua pasien dilaporkan tewas dalam kejadian nahas tersebut.
Kedua pasien tersebut masing-masing Yoga Rizkiawan, 33 dan Yoga Aprianto, 30.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- BNN Ungkap Wilayah Pesisir dan Perbatasan Rawan Peredaran Narkoba, Begini Polanya
- Seorang Perawat Rumah Sakit di Cirebon Diduga Lecehkan Remaja Disabilitas, Polisi Periksa 11 Saksi
- Mensos Usahakan Siswa Lulusan Sekolah Rakyat Dapat Beasiswa
- Dukung Pengamanan Kejaksaan oleh TNI, Wakil Ketua Komisi 1 DPR: Untuk Efektifkan Penegakan Hukum
- Ledakan di Garut Tewaskan 13 Orang, Prosedur Pemusnahan Amunisi Harus Dievaluasi
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Libur Panjang Waisak: Ruas Tol Jagorawi Berlakukan Contraflow Hari Ini
- Gunung Semeru Erupsi Lagi, Semburkan Material Vulkanik 700 Meter
- Mahasiswa Pengunggah Meme Tak Senonoh Bergambar Prabowo dan Jokowi, Polri: Proses Hukum Sudah Sesuai Prosedur
- 75.887 Jemaah Calon Haji Telah Diberangkatkan ke Tanah Suci
- Pemerintah Afghanistan Haramkan Permainan Catur
- Respons ITB Terkait Mahasiswanya Jadi Tersangka Seusai Unggah Meme Prabowo dan Jokowi
- BMKG Ungkap Penyebab Gempa Magnitudo 5,3 Guncang Maldina Sumut
Advertisement