Advertisement
Ini Kunci Penanganan Covid-19 Menurut Erick Thohir

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Menteri BUMN Erick Thohir berharap seluruh elemen masyarakat di Indonesia mendukung program-program pemerintah sehingga masalah Covid-19 bisa teratasi dengan baik.
Erick menyatakan dukungan dari seluruh pihak sangat penting karena kunci dari penanganan Covid-19 adalah kebersamaan. Dia menegaskan tidak cukup hanya mengandalkan kerja pemerintah saja untuk menangani pandemi ini.
"Kunci penangan Covid-19 ini adalah kebersamaan," kata Erick ketika meninjau isolasi terapung KM Bukit Raya milik PT PELNI, di Terminal Bandar Deli, Belawan, Sabtu (21/8/2021).
Advertisement
Dalam kesempatan tersebut, Erick mengungkapkan bentuk kerja sama dari berbagai pihak dalam penanganan Covid-19 terlihat dari isolasi terapung KM Bukit Raya milik Pelni.
Fasilitas isolasi terapung itu, imbuhnya, merupakan kerja sama pemerintah pusat dengan pemerintah daerah dalam upaya memutus mata rantai penyebaran virus Corona.
BACA JUGA: Ini yang Bikin Gairah Seks Seseorang Meningkat
"Isolasi terapung ini, penting sekali dapat dukungan masyarakat. Kepada warga Medan terkonfirmasi positif, jangan ragu bergabung di tempat isolasi terapung karena standar pelayanannya kami jaga secara baik. Isolasi terapung ini juga menjaga agar tidak terjadi penularan semakin banyak. Karena tingkat kematian masih terjadi dimana-mana," ujarnya.
Pada kesempatan yang sama, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan, selama ini isoter hanya ada di darat, namun kini juga dilakukan di laut menggunakan kapal laut yang sedang tidak beroperasi.
"Ini sudah pernah kita coba di Makassar, dan sukses besar. Dari 50 orang yang sudah diuji, dalam waktu lima hari bisa sembuh. Adanya udara mengandung klorin dapat membantu penyembuhan lebih cepat," ujar Budi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- IKN Berpotensi Menyokong Pengembangan Obat Herbal, Guru Besar UGM: Kalau Benar-Benar Pindah
- Anies Sebut Pembangunan IKN Timbulkan Ketimpangan Baru, Jokowi: Justru Sebaliknya
- Berstatus Tersangka, Permohonan Perlindungan Syahrul Yasin Limpo Ditolak
- Diskusi dengan Netanyahu, Elon Musk Dukung Israel
- Nawawi Ditunjuk Jadi Ketua, Insan KPK Mendukung Penuh
Advertisement

Jelang Nataru, BPTD Kelas III Yogyakarta Memasang Sejumlah LPJU di JJLS
Advertisement

Jelang Natal Saatnya Wisata Ziarah ke Goa Maria Tritis di Gunungkidul, Ini Rute dan Sejarahnya
Advertisement
Berita Populer
- Serangan Israel, Instalasi PBB Menampung 1 Juta Orang di Gaza
- Erupsi, Gunung Marapi Mengeluarkan Batu dan Pasir
- Selain Gunung Marapi, Gunung Anak Krakatau dan Gunung Ili Lewotolok Ikut Erupsi
- Gempa Berkekuatan Magnitudo 7,4 Landa Melonguane, Sulawesi Utara
- Gunung Anak Krakatau Kembali Erupsi Pagi Ini
- Gelar Pertemuan Nasional, Apkasindo Membahas Masa Depan Sawit
- Usai Gencatan Senjata, Israel Kembali Bombardir Gaza, Ratusan Warga Tewas
Advertisement
Advertisement