Advertisement
5,5 Juta Orang Indonesia Sudah Divaksin Covid-19
Pelaksanaan vaksinasi massal di Grha Pradipta Jogja Expo Center (JEC), Banguntapan, Bantul, Senin (15/2/2021). - Harian Jogja/Jalu Rahman Dewantara
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA- Sebanyak 5.533.379 orang Indonesia telah menjalani vaksinasi COVID-19 yang terdiri dari petugas kesehatan, petugas layanan publik serta para penduduk lanjut usia.
Satuan Tugas Penanganan COVID-19 dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Minggu (21/3/2021) menyebutkan angka itu menunjukkan telah terjadi penambahan sebanyak 408.431 orang yang mendapatkan dosis pertama vaksin COVID-19 dibandingkan Sabtu (20/3/2021) 2021.
Advertisement
Sementara sebanyak 2.301.978 orang di antaranya telah menjalani vaksinasi kedua atau bertambah 80.778 orang.
Baca juga: Kasus Positif Covid-19 di DIY Tambah 95 Orang, Total Capai 31.452
Dengan penambahan tersebut maka 13,71 persen dari total 40.349.051 orang target sasaran vaksinasi tahap I dan tahap II telah mendapatkan dosis pertama COVID-19. Sementara baru 5,69 persen yang tercapai untuk vaksinasi dosis kedua.
Sebelumnya, Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkomindo) Johnny G. Plate kembali meminta masyarakat untuk tidak mengunggah sertifikat telah mengikuti vaksinasi COVID-19 ke media sosial.
"Pada saat kita melakukan vaksinasi dan menggunakan aplikasi, termasuk aplikasi PeduliLindungi yang ada barcode di dalamnya, saya secara khusus minta jangan diobral sertifikat kita demi untuk melindungi data pribadi. Kita gunakan untuk kepentingan yang memang dibutuhkan dan dapat kita pertanggung jawabkan untuk keperluan kita," katanya.
Baca juga: Gubernur Ganjar Siapkan Vaksinasi Malam Hari Saat Ramadan
Selain tidak diunggah ke media sosial, ia juga meminta masyarakat tidak membagikan hasil pindaian sertifikat vaksinasi kepada orang lain secara personal, sekalipun dalam lingkungan kerabat terdekat.
"Saya tentu berharap sertifikat vaksin yang diterbitkan secara digital yang ada barcode-nya itu menjadi kepentingan kita sendiri dan kita jaga itu agar kita hindari dari kebocoran data pribadi," demikian Menkominfo.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- KPK Panggil Gus Alex sebagai Saksi Kasus Dugaan Korupsi Kuota Haji
- Jenazah Pilot ATR 42-500 Andy Dahananto Disambut Haru di Tigaraksa
- Tetangga Kenang Farhan, Copilot ATR yang Tewas di Bulusaraung
- Bulog Bakal Pakai Beras Premium untuk MBG dan Batalion TNI
- Tidak Boleh Tokoh Fiksi, Pekerjaan di KTP Diatur Ketat, Ini Daftarnya
Advertisement
Kolaborasi Didorong, Pariwisata DIY Diarahkan Lebih Merata dan Inklusi
Advertisement
Festival Lampion Dinosaurus Zigong Tarik Wisatawan ke Sichuan
Advertisement
Berita Populer
- Infrastruktur EV China Melonjak, 19,3 Juta Titik Pengisian Terpasang
- Jadwal Lengkap KRL Solo-Jogja Senin 26 Januari 2026
- Chelsea Tekuk Crystal Palace, Naik ke Empat Besar Premier League
- Jadwal Lengkap KRL Jogja-Solo Senin 26 Januari 2026
- Google Terapkan Judul AI Permanen di Discover, Clickbait Ditekan
- Aston Villa Akhiri Puasa 21 Tahun, Tumbangkan Newcastle 2-0
- 76 Tahun Imigrasi Indonesia, Dari Sejarah Panjang hingga Layanan
Advertisement
Advertisement



