Advertisement

Kampanye Ayo Pakai Masker, Polres Magelang Tempel Stiker di Angkutan Umum

Nina Atmasari
Kamis, 01 Oktober 2020 - 04:17 WIB
Nina Atmasari
Kampanye Ayo Pakai Masker, Polres Magelang Tempel Stiker di Angkutan Umum Ingat Pesan Ibu, Jangan Lupa Pakai Masker. - Antara

Advertisement

Harianjogja.com, MAGELANG- Anjuran untuk memakai masker sebagai upaya pencegahan penyebaran Virus Covid-19 terus dudengungkan oleh beragai kalangan. Terkini, di Magelang, Satlantas Polres Magelang  melaksanakan kegiatan pemasangan stiker imbauan Ayo Pakai Masker.

Pemasangan stiker dilaksnaakan di Terminal Muntilan, Kabupaten Magelang, Rabu (30/9/2020). Sasaran mereka adalah kendaraan angkutan umum. Sejumlah personel polisi diterjukan untuk menempel stiker di kendaraan yang ada di terminal.

Advertisement

Baca juga: Bikin Ingin Cepat Sembuh, Begini Cara Dokter Reisa Yakinkan Pasien Covid-19

Kasat Lantas Polres Magelang, AKP Fandy Setiawan menjelaskan maksud dan tujuan dilaksanakannya kegiatan pemasangan stiker "Ayo Pakai Masker" adalah memberikan imbauan dan ajakan kepada masyarakat khususnya penumpang maupun pengguna jalan untuk bersama-sama mencegah penularan Covid19 dengan memakai masker.

"Tulisan di stiker ini merupakan ajakan kepada masyarakat untuk patuh terhadap Protokol Kesehatan khususnya dalam hal penggunaan masker saat beraktivitas diluar rumah,” kayanya, di sela kegiatan.

Baca juga: Beli Makanan di Masa Pandemi, Lebih Aman Pergi ke Toko Atau Minta Dikirim ke Rumah?

Pihaknya mengerahkan petugas dari Kanit Dikyasa dan Anggota Satlantas Polres Magelang untuk menempel stiker di kendaraan angkutan umum. Jenis angkutan umum sasarannya seperti bus, minibus dan kopata. Satlantas Polres Magelang menyebarkan200 stiker untuk ditempel.

Menurut Fandy, pihaknya sengaja menempelkan pada angkutan umum karena agar mudah dibaca oleh masyarakat. Angkutan umum memang memiliki mobilitas tinggi di jalan dan menjangkau kawasan-kawasan tertentu sesuai rutenya.

Dengan ditempel di angkutan umum, maka tulisan pada stiker itu akan dapat terbaca oleh masyarakat. “Dengan ditempel di kendaraan angkutan umum, diharapkan tulisan pada stiker terbaca oleh masyarakat," ucap AKP Fandy.

Dalam kegiatan tersebut, pengemudi kendaraan angkutan umum tidak keberatan kendaraannya ditempeli stiker ajakan Ayo Pakai Masker guna mendukung pencegahan penyebaran Covid 19.

Untuk diketahui, sebelumnya, Polres Magelang juga melakukan kegiatan pemasangan stiker dan pembagian nasi kotak kepada para pengemudi truk, kegiatan dilaksanakan di Blabak Mungkid.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Top 7 News Harianjogja.com Kamis 25 April 2024: Kasus Penggelapan Pajak hingga Sosialisasi Tol Jogja-YIA

Jogja
| Kamis, 25 April 2024, 06:47 WIB

Advertisement

alt

Rekomendasi Menyantap Lezatnya Sup Kacang Merah di Jogja

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 07:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement