Advertisement
Penumpang Meningkat, Bandara Adi Soemarmo Tambah Jam Operasional

Advertisement
Harianjogja.com, SOLO--Bandara Adi Soemarmo Surakarta, Jawa Tengah, mengubah jam operasional dari pukul 08.00-16.00 WIB menjadi 07.00-18.00 WIB. Perubaha sekaligus penambahan jam operasional itu dilakukan seiring dengan peningkatan jumlah penumpang dan penerbangan di bandara tersebut.
"Perubahan jam operasional ini dilakukan mulai tanggal 1 Agustus sampai dengan tanggal 31 Agustus 2020," kata General Manager PT Angkasa Pura I Bandara Adi Soemarmo Yani Ajat Hermawan di Solo, Sabtu (1/8/2020).
Advertisement
BACA JUGA : Kemenhub Minta Antisipasi Lonjakan Penumpang di Bandara
Ia mengatakan saat ini jumlah penumpang mengalami kenaikan sekitar 50-100 orang per penerbangan. Sebelumnya, dikatakannya, selama pandemi dalam satu hari jumlah penumpang pesawat terbang melalui bandara tersebut hanya sekitar 50 orang per hari.
"Oleh karena itu, kami menindaklanjuti kenaikan jumlah penumpang ini dengan mengubah jam operasional," katanya.
Ia mengatakan perubahan jam operasional ini disesuaikan dengan adanya penerbangan pagi. Menurut dia, saat ini maskapai yang melakukan operasional dengan rute dari Solo salah satunya adalah Garuda Indonesia dengan nomor penerbangan GA 221 rute Solo-Cengkareng pukul 15.35 WIB.
Selain itu, dikatakannya, Batik Air dengan nomor penerbangan ID 7368 tujuan Solo-Cengkareng pada pukul 11.00 WIB, Lion Air JT 537 tujuan Solo-Cengkareng pada pukul 09.30 WIB, dan Lion JT925 tujuan Solo-Denpasar pukul 07.00 WIB.
BACA JUGA : Lanud Adi Soemarmo Solo Terima Belasan Laporan Balon
Pihaknya juga melayani penerbangan Citilink QG123 tujuan Solo-Halim Perdanakusuma pukul 11.40 WIB dan Nam Air IN435 tujuan Solo-Pontianak pada pukul 15.15 WIB.
"Meski ada peningkatan jumlah pesawat dan penumpang, kami tetap menerapkan protokol kesehatan terhadap seluruh pengguna jasa di Bandara Adi Soemarmo," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Trump Soroti Logam Tanah Jarang, Fentanyl, Kedelai, dan Taiwan
- Isi Pidato Lengkap Prabowo di Sidang Satu Tahun Prabowo-Gibran
- Kemendagri Temukan Perbedaan Data Simpanan Pemda dan BI Rp18 Triliun
- Kejagung Serahkan Uang Rp13,2 Triliun Hasil Sitaan Kasus CPO ke Negara
- Kapal Tanker Federal II Terbakar, 13 Orang Meninggal Dunia
Advertisement
Advertisement

Desa Wisata Adat Osing Kemiren Banyuwangi Masuk Jaringan Terbaik Dunia
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal Bus DAMRI dari Kebumen, Purworejo ke Bandara YIA dan Jogja
- Jadwal Layanan SIM Keliling di Jogja Hari Ini 21 Oktober 2025
- Jadwal Pemadaman Listrik di Kota Jogja Hari Ini 21 Oktober 2025
- Tarif Rp70.000, Ini Jadwal Bus DAMRI Jogja-Semarang PP
- Sejumlah Rumah di Klaten Rusak Diterjang Angin Ribut
- Pengolahan Sampah Menjadi Energi Listrik Dibutuhkan Untuk Atasi TPA
- Ribuan Titik Jalan di Bantul Masih Gelap Rawan Kecelakaan
Advertisement
Advertisement