Advertisement
WNI Positif Covid-19 di Luar Negeri Jadi 876 Orang
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi (tengah) didampingi Dirjen Rehabilitasi Sosial Kemensos Harry Hikmat (kiri) saat meninjau kondisi ABK WNI yang ditampung di RPTC Bambu Apus, Jakarta, Minggu (10/5 - 2020).Antara/Humas Rehsos
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - WNI terpapar Covid-19 di luar negeri bertambah empat orang menjadi total 876 orang yang tersebar di 37 negara.
Berdasarkan informasi Kementerian Luar Negeri pada Selasa (26/5/2020) pukul 08.00 WIB. Tambahan WNI terpapar Covid-19 terjadi di Kuwait sebanyak empat orang dan satu orang meninggal.
Advertisement
Dengan demikian, total kumulatif jumlah WNI terpapar Covid di luar negeri menjadi 876 yang terdiri dari 453 sembuh, 49 meninggal dan 374 dalam perawatan.
Sementara itu, tidak ada penambahan WNI sembuh dari Covid-19 di luar negeri, yakni masih 453 orang secara kumulatif. Dengan demikian, persentase kesembuhan WNI terinfeksi Covid-19 di luar negeri hari ini turun tipis jadi 51,7 persen.
Arab Saudi menjadi negara dengan jumlah WNI terpapar Covid-19 tertinggi, menggeser Malaysia. Jumlah WNI terpapar Covid-19 di Arab Saudi menjadi 112 orang, sementara di Malaysia 108 orang.
Berikut rincian WNI terkonfirmasi Covid-19 di luar negeri:
1. Amerika Serikat: 67 WNI (27 sembuh, 26 stabil, 14 meninggal)
2. Arab Saudi: 112 WNI (25 sembuh, 74 stabil, 13 meninggal)
3. Australia: 2 WNI (stabil)
4. Bahrain: 1 WNI (stabil)
5. Belanda: 8 WNI (3 sembuh, 1 stabil, 4 meninggal)
6. Belgia: 2 WNI (sembuh)
7. Brunei Darussalam: 5 WNI (sembuh)
8. Ekuador: 1 WNI (sembuh)
9. Filipina: 1 WNI (stabil)
10. Finlandia: 1 WNI (sembuh)
11. India: 75 WNI (74 sembuh, 1 stabil)
12. Inggris: 19 WNI (14 sembuh, 2 stabil, 3 meninggal)
13. Irlandia: 1 WNI (sembuh)
14. Italia: 3 WNI (sembuh)
15. Jepang: 2 WNI (1 stabil, 1 sembuh)
16. Jerman: 12 WNI (7 sembuh, 4 stabil, 1 meninggal)
17. Kamboja: 2 WNI (sembuh)
18. Kanada: 1 WNI (stabil)
19. Meksiko: 1 WNI (stabil)
20. Korea Selatan: 1 WNI (sembuh)
21. Kuwait: 58 WNI (6 sembuh, 50 stabil, 2 meninggal)
22. Malaysia: 108 WNI (27 sembuh, 79 stabil, 2 meninggal)
23. Oman: 1 WNI (sembuh)
24. Pakistan: 33 WNI (31 sembuh, 2 stabil)
25. Prancis: 4 WNI (3 sembuh, 1 stabil)
26. UEA: 33 WNI (19 sembuh, 12 stabil, 2 meninggal)
27. Qatar: 51 WNI (5 sembuh, 46 stabil)
28. RRT (Makau): 3 WNI (sembuh)
29. Rusia: 15 WNI (6 sembuh, 9 stabil)
30. Singapura: 52 WNI (44 sembuh, 6 stabil, 2 meninggal)
31. Spanyol: 13 WNI (sembuh)
32. Swedia: 1 WNI (stabil)
33. Taiwan: 3 WNI (sembuh)
34. Swedia: 1 WNI (stabil)
35. Thailand: 1 WNI (sembuh)
36. Turki: 2 WNI (1 sembuh, 1 meninggal)
37. Vatikan: 8 WNI (7 sembuh, 1 stabil)
37. Kapal Pesiar: 173 WNI (117 sembuh, 51 stabil, 5 meninggal).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Arus Kendaraan di Jalan Tol Meningkat Jelang Libur Isra Mikraj
- Banjir Bandang di Pulau Siau Sulawesi Utara Berdampak pada 1.377 Warga
- Dokter Peringatkan Risiko Penyakit Pekerja Lapangan Saat Banjir
- Sejumlah Negara di Eropa Imbau Warganya Tinggalkan Iran karena Protes
- Syafiq Ridhan Ali, Korban Hilang Gunung Slamet Ditemukan Meninggal
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal Pemadaman Listrik DIY Kamis 15 Januari 2026
- Update Harga Emas Pegadaian: Galeri24 dan UBS Naik
- Jadwal Kereta Bandara YIA Xpress Kamis 15 Januari 2026
- Tarif Murah, Bus KSPN Jogja Layani Rute Parangtritis
- KPK Duga Pengurus PBNU Jadi Perantara Korupsi Kuota Haji
- Jadwal KA Prameks JogjaKutoarjo Kamis 15 Januari
- Harga Emas Antam Hari Ini Naik Jadi Rp2,675 Juta per Gram
Advertisement
Advertisement





