Advertisement
Dituding Akan Bunuh Kivlan Zen, Wiranto: Kalau Dituding Sudah Banyak Kali
Ketua Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) Wiranto. - Suara.com/Ria Rizki
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA - Wiranto sempat dituding oleh Kivlan Zen melakukan rencana pembunuhan terhadapnya. Lantas apa tanggapan Wiranto mengenai tudingan tersebut?
"Kalau dituding sudah banyak kali saya," kata Wiranto saat ditanya wartawan mengenai tudingan Kivlan Zen yang diarahkan kepadanya.
Advertisement
Hal itu disampaikan Wiranto usai kunjungan kerja Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) 2019-2024 di Balai Senat UGM Yogyakarta, Selasa (21/1/2020).
Wiranto yang kini menjadi Ketua Wantimpres 2019-2024, tak mempermasalahkan tudingan Kivlan Zen yang dialamatkan kepadanya.
BACA JUGA
"Ya nggak apa-apa," ujar Wiranto singkat seraya meninggalkan kerumunan wartawan.
Diberitakan sebelumnya, Kivlan Zen saat membacakan surat eksepsi atau nota keberatan atas dakwaan jaksa dalam persidangan di PN Jakarta Pusat, Selasa (14/1/2020) lalu, menyebut sejumlah tokoh berencana membunuhnya.
Rencana pembunuhan tersebut, disebut Kivlan Zen, akan dilakukan Wiranto, Luhut Binsar Pandjaitan, Budi Gunawan, dan Gories Mere. Namun keterangan Kivlan dibantah banyak pihak.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : detik.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
PKL Dilarang Berjualan di Alun-Alun Wonosari, Pemkab Sediakan 2 Lokasi
Advertisement
Museum Iptek Hainan Dibuka, Tawarkan Wisata Sains Imersif
Advertisement
Berita Populer
- Peta Baru Pendidikan Nasional, Sekolah Rakyat Dibangun Massal
- Program Sapa Bantul Sasar Bantuan Pangan untuk 1.000 Keluarga Miskin
- Nyeri Perut Seusai Makan Bisa Tanda Batu Empedu
- Batu Raksasa Dipecah untuk Buka Akses Warga Gedangsari Gunungkidul
- Pengungsi Banjir Pidie Jaya Menanti Kepastian Hunian Layak
- Basarnas Telusuri Titik Hilang Kontak Pesawat di Maros Sulsel
- Kalurahan Banyuraden Sleman Raih Penghargaan Desa Nasional 2025
Advertisement
Advertisement



