Advertisement
Habibie Wafat, Pemerintah Tetapkan Tiga Hari Berkabung Nasional
Bacharuddin Jusuf Habibie - Antara/Sigid Kurniawan
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Pemerintah menetapkan 12,13, dan 14 September 2019 menjadi hari berkabung nasional setelah Presiden Ketiga Republik Indonesia Bacharuddin Jusuf Habibie meninggal dunia, Rabu (11/9/2019).
Menteri Sekretaris Negara Pratikno menyatakan duka yang mendalam atas meninggalnya Habibie di RSPAD Gatot Soebroto pada pukul 18.05 WIB. “Kami mengajak masyarakat untuk mengibarkan bendera setengah tiang sampai 14 Sept 2019. Jadi, hari berkabung nasional 3 hari,” katanya di Kantor Kementerian Sekretariat Negara.
Advertisement
Imbauan untuk mengibarkan bendera setengah tiang selama 3 hari tersebut juga berlaku bagi kementerian/lembaga, baik yang berada di Indonesia atau luar negeri.
Pratikno juga mengaku sudah diinstruksikan oleh Presiden Joko Widodo untuk mengurus semua yang diperlukan, termasuk persiapan persemayaman hingga upacara pemakaman yang dijadwalkan pada Kamis (12/9/2019).
“Kami sudah koordinasi ke garnisun, sudah disiapkan slot pemakaman di sebelah almarhumah Ibu Ainun Habibie. Di seingat saya, di slot 120-121. Semua sudah siap dan besok insya Allah upacara dipimpin Bapak Presiden,” jelasnya.
Mengenai waktu pemakaman, dia mengaku masih berkoordinasi dengan pihak keluarga karena saat ini masih masa-masa berkabung. Namun, dia memastikan keputusan waktu pemakaman diputuskan pada malam ini.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- KemenPPPA Soroti Trauma Korban Penjambretan di Sleman
- Ketua KPK Ungkap Pola Baru OTT, Aliran Dana Kini Disamarkan
- Kalah di Pemilu Paruh Waktu 2026 Bisa Bikin Donald Trump Dimakzulkan
- Pesawat Smart Air Jatuh di Nabire, Diduga Gagal Lepas Landas
- Dugaan Tak Profesional, Tim SIRI Kejagung Periksa Sejumlah Kajari
Advertisement
PGRI Sleman Dukung Insentif Rp400 Ribu per Bulan untuk Guru Honorer
Advertisement
Wisata Bunga Sakura Asia Jadi Tren, Ini 5 Destinasi Favorit 2026
Advertisement
Berita Populer
- Jalan Plono-Nglinggo Kulonprogo Terkendala Lahan, Pariwisata Terhambat
- Kasus Hogi Kejar Jambret Disorot DPR, Polisi dan Jaksa Siap Dipanggil
- Realisasi Investasi Gunungkidul 2025 Melonjak, Pertanian Dominan
- Gempa Bantul M4,5 Picu Kerusakan di Klaten, Dua Warga Terluka
- Disnakertrans DIY Belum Terima Pengajuan Penangguhan UMP 2026
- Jadwal Liga Champions: Napoli vs Chelsea Jadi Sorotan Pekan Penentuan
- Sampah Pasar Jogja Menggunung, Disdag Perkuat Pengolahan Mandiri
Advertisement
Advertisement



