Advertisement
Soal Takziah, Kaesang Minta Warganet Berhenti Bandingkan Dirinya dengan Sandiaga

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA – Wafatnya Kristiani Herawati (Ani Yudhoyono) pada Sabtu (1/6/2019) lalu ternyata masih jadi perbincangan warganet.
Salah satu bahan obrolan mereka adalah pakaian anak Presiden RI ketujuh Joko Widodo (Jokowi) Kaesang Pangarep saat melayat Ani Yudhoyono di Singapura.
Advertisement
Warganet banyak membandingkan pakaian yang digunakan Kaesang dengan pakaian Calon Wakil Presiden Sandiaga Uno saat bertakziah ke Mantan Kapolri Jenderal Awaloedin Jamin, 31 Januari lalu.
Salah satu akun dengan nama @APL*** misalnya, membandingkan mana pakaian yang lebih sopan antara Kaesang dan Sandiaga saat melayat di Singapura dan rumah duka Awaloedin. Pertanyaan serupa juga disampaikan pemilik akun @windin***
“Kaesang ngelayat pake jeans dihujat habis-habisan. Apa kabar Sandiaga Uno yg cuma pake baju olahraga #SeriusNanya,” ujar akun tersebut, Minggu (2/6/2019) malam.
Dalam foto yang beredar, Kaesang terlihat mengenakan kaos lengan panjang berwarna hitam dan celana jeans saat melayat Ani Yudhoyono di Singapura.
Pada foto lain, tampak Sandiaga berdiri mengenakan kaos olahraga berwarna biru, dan celana tanggung berwarna hitam kala melayat ke rumah duka Awaloedin akhir Januari lalu.
Perbandingan yang dilakukan warganet itu ternyata mendapat perhatian Kaesang. Melalui akun twitter pribadinya, Kaesang meminta agar pengguna masyarakat berhenti membanding-bandingkan pakaian dirinya dan Sandiaga kala bertakziah di dua kesempatan berbeda.
Sementara hingga kini belum ada tanggapan yang diberikan Sandiaga atas perbandingan yang dilakukan para warganet.
“Sudah sudah, tidak usah membandingkan. Tidak bakal ada selesainya. Yang penting jangan lupa mendoakan bagi orang yang sudah mendahului kita,” ujar Kaesang.
Kaesang juga terlihat santai menghadapi sejumlah pengguna medsos yang mengkritik penampilannya saat bertakziah. Dia sempat menuliskan twit bahwa dirinya mendapat kenaikan jumlah follower di twitter, dan itu bisa berdampak pada banyaknya pembeli usaha kopinya.
“Mungkin ada universitas yang mau kasih saya beasiswa jurusan marketing,” ucapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Januari-Awal April 2025, KSPN Catat Ada 23.000 Pekerja Kena PHK
- LG Batal Investasi di Proyek Baterai Nikel RI
- PPATK: Perputaran Uang Transaksi Judi Online Bisa Capai Rp1.200 Triliun
- KPK Jelaskan Soal Motor Ridwan Kamil yang Disita dan Titip Rawat
- Berlaku 19 April 2025, Segini Tarif Tol Tanjung Pura-Pangkalan Brandan
Advertisement

Polemik Bau Kandang, Warga Blokade Akses Rumah Peternak Babi di Bantul
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Menag Nasaruddin Umar Akan Bentuk Lembaga Pengelolaan Dana Umat, Ini Tugasnya
- Utang Pemerintah Indonesia Turun Jadi 27,2 Miliar Dolar Amerika AS di Februari 2025
- Presiden Prabowo Menyoroti Suap Hakim Pengadilan Capai Miliaran Rupiah di Sidang Korupsi Minyak Goreng
- Diduga Ada Penyusup, Sidang Hasto PDIP Ricuh
- BMKG Ungkap 5 Segmen Memicu Gempa Magnitudo 7,4 di Wilayah Sumatra Barat
- Penumpang Wanita Dikeluarkan dari Pesawat Karena Mengaku Bawa Bom, Ini Penjelasan Batik Air
- Hasan Nasbi Sering Blunder, Mensesneg Mengkonfirmasi Kini Jadi Jubir Presiden Prabowo
Advertisement