Advertisement
Pemakaman Ani Yudhoyono Berlangsung Khidmat

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA – Pemakaman istri Presiden Keenam Republik Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Kristiani Herawati atau Ani Yudhoyono, di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta Selatan, Minggu (2/6/2019) sore, berlangsung khidmat.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan pidato sambutan berisi ucapan belasungkawa kepada keluarga SBY. Bagi Presiden Jokowi, Ani Yudhoyono adalah sosok ibu bangsa yang menjadi panutan. Kematiannya meninggalkan duka mendalam di hati seluruh rakyat Indonesia.
Advertisement
Presiden Jokowi mengucapkan terima kasih atas dedikasi Ani Yudhoyono semasa hidup yang sangat peduli terhadap lingkungan. Ani Yudhoyono sangat aktif melakukan berbagai kegiatan sosial demi kemajuan bangsa Indonesia.
Di akhir pidatonya, Presiden Jokowi mendoakan almarhumah Ani Yudhoyono diberikan tempat terbaik di sisi Allah. “Dengan segenap rasa duka cita, kita berkumpul di sini untuk memberikan penghormatan terakhir kepada Ibu Kristiani Herawati. Beliau meninggal di bulan Ramadan yang suci. Semoga beliau husnulkhatimah dan diberikan tempat terbaik di sisi Tuhan,” kata Presiden Jokowi dalam pidatonya seperti ditayangkan Kompas TV.
“Semoga keluarga Bapak SBY yang ditinggalkan diberi ketabahan dan mengikhlaskan kepergian Ibu Ani Yudhoyono,” ujarPresiden Jokowi.
Sederet tokoh nasional datang memberikan penghormatan terakhir kepada Ani Yudhoyono. Jenazah Ani Yudhoyono sempat disemayamkan di KBRI Singapura sebelum diterbangkan ke Jakarta, Sabtu malam. Jenazahnya disemayamkan di kediamannya di Puri Cikeas sebelum akhirnya dikubur di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta Selatan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Solopos
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Januari-Awal April 2025, KSPN Catat Ada 23.000 Pekerja Kena PHK
- LG Batal Investasi di Proyek Baterai Nikel RI
- PPATK: Perputaran Uang Transaksi Judi Online Bisa Capai Rp1.200 Triliun
- KPK Jelaskan Soal Motor Ridwan Kamil yang Disita dan Titip Rawat
- Berlaku 19 April 2025, Segini Tarif Tol Tanjung Pura-Pangkalan Brandan
Advertisement

Ini Cara Pemkot Jogja Turunkan Prevalensi Stunting, Tahun Ini Targetkan di Bawah 12 Persen
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Utang Pemerintah Indonesia Turun Jadi 27,2 Miliar Dolar Amerika AS di Februari 2025
- Presiden Prabowo Menyoroti Suap Hakim Pengadilan Capai Miliaran Rupiah di Sidang Korupsi Minyak Goreng
- Diduga Ada Penyusup, Sidang Hasto PDIP Ricuh
- BMKG Ungkap 5 Segmen Memicu Gempa Magnitudo 7,4 di Wilayah Sumatra Barat
- Penumpang Wanita Dikeluarkan dari Pesawat Karena Mengaku Bawa Bom, Ini Penjelasan Batik Air
- Hasan Nasbi Sering Blunder, Mensesneg Mengkonfirmasi Kini Jadi Jubir Presiden Prabowo
- Kemenag Pastikan Tidak Ada Pembatasan Usia Jemaah Haji 2025
Advertisement