Advertisement
Tim Prabowo-Sandi: Andi Arief Bukan Jubir, Tidak Masuk Struktur Tim Pemenangan
Andi Arief - Istimewa
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA — Juru Bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN) Koalisi Indonesia Adil Makmur Prabowo-Sandi, Ledia Hanifa mengatakan Andi tidak masuk dalam struktur tim pemenangan. Ledia menegaskan Andi Arief bukan juru bicara tim Prabowo-Sandi.
“Karena AA [Andi Arief] bukan jubir, lebih baik tanyakan ke Partai Demokrat saja,” katanya di Media Center Prabowo-Sandi, Jakarta, Senin (4/3/2019).
Advertisement
Ledia menjelaskanbelum tahu persih masalah tersebut. Oleh karena itu, dia meminta semua pihak menunggu keterangan resmi dari kepolisian. Dia pun enggan mengaitkan tertangkapnya Andi karena sering berkomentar keras kepada pemerintah.
Bareskrim Mabes Polri mengungkapkan Andi ditangkap bersama seorang wanita di sebuah kamar di Hotel Menara Peninsula, Slipi Jakarta Barat, Minggu (3/3/2019).
BACA JUGA
Andi Arief ditangkap oleh Tim Gabungan Narcotic Investigation Center (NIC) Bareskrim Mabes Polri karena diduga mengisap sabu-sabu.
Wakil Direktur Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Mabes Polri, Kombes Pol Krisno Halomoan Siregar mengatakanAndi Arief juga berupaya menghilangkan barang bukti berupa bong alat isap sabu ke dalam kloset kamar hotel tersebut.
“Ya memang benar, tersangka sudah kami amankan beserta barang buktinya berupa alat pakai sabu atau bong. Kami sudah meminta Labfor untuk olah TKP ulang untuk melakukan pengecekan terhadap residu sabu di TKP kamar hotel,” ucap dia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Bentrokan Saat Protes, Lima Orang Tewas di Iran
- Juan Pedro Franco, Mantan Manusia Terberat Dunia Meninggal
- Tanpa Kembang Api, Prabowo Rayakan Tahun Baru Bersama Pengungsi
- Trump Pertimbangkan Jual Jet Tempur F-35 ke Turki, Israel Waspada
- Trump Klaim 95 Persen Rencana Damai Rusia-Ukraina Telah Disepakati
Advertisement
Awal 2026, Bupati Gunungkidul Rotasi 110 Pejabat, Ini Daftarnya
Advertisement
Tiket Museum Nasional Disesuaikan, Lansia hingga Yatim Gratis
Advertisement
Berita Populer
- Polisi Selidiki Laka Laut KM Putri Sakinah di Labuan Bajo
- Hadapi Cuaca Ekstrem, BPBD Jogja Aktifkan Posko Siaga
- Kuala Lumpur Berlakukan Denda Sampah hingga Rp8,2 Juta
- Pelaku Tabrak Lari Nguter Sukoharjo Ditangkap Polisi
- Gerakan Sambanggo Dorong Wisata Tanjungsari-Trisik Kulonprogo
- Libur Nataru, Okupansi Hotel Bantul Tak Maksimal
- Prabowo Minta Danantara Koordinasi Ketat Bangun Hunian Bencana
Advertisement
Advertisement



