Advertisement
Mabes Polri Gandeng Ormas Keagamaan Amankan Natal dan Tahun Baru
Ilustrasi - Reuters/Ammar Awad
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA-- Menjelang perayaan Hari Raya Natal, Kepolisian Republik Indonesia (Polri) menyiapkan kekuatan pengamanan. Mabes Polri berencana menggandeng semua ormas keagamaan untuk mengamankan penyelenggaraan Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2019. Hal itu dimaksudkan agar tidak ada gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat di Indonesia.
Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karo Penmas) Mabes Polri Brigjen Pol Dedi Prasetyo mengatakan pihaknya telah berkomunikasi dengan semua ormas keagamaan. Ormas keagamaan diajak untuk turut serta membantu Kepolisian mengamankan penyelenggaraan Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2019.
Advertisement
"Seluruh ormas keagamaan di wilayah tentunya akan kami libatkan untuk membantu aparat Kepolisian mengamankan kegiatan saudara-saudara kita," tutur Dedi, Rabu (28/11/2018).
Dia optimistis penyelenggaraan Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2019 dapat berjalan aman dan tertib. Selain menggandeng ormas di setiap wilayah, seluruh Polda juga akan menerjunkan Tim Satgas Antiteror.
BACA JUGA
"Kami yakin kegiatan jelang akhir tahun ini berjalan aman dan nyaman bagi masyarakat," katanya.
Dedi mengakui Kepolisian menerjunkan Tim Satgas Antiteror yaitu untuk mengantisipasi potensi ancaman teror menjelang hari besar tersebut.
Menurut Dedi, para Kapolda juga telah diinstruksikan agar terus memonitor sel tidur teroris yang dikhawatirkan mengganggu jalannya Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2019.
"Koordinator wilayah itu kan Polda ya, Polda itu juga ada yang monitor sleeping cell yang memiliki potensi mengganggu kegiatan masyarakat jelang akhir tahun," ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Tahun 2026, Pemkab Bantul Fokus Efisiensi, SDM, dan Digitalisasi
Advertisement
Favorit Nataru, KA Joglosemarkerto Angkut Puluhan Ribu Penumpang
Advertisement
Berita Populer
- Kemenhub Ramp Check 104 Ribu Kendaraan Selama Libur Nataru
- Harga Pangan Nasional: Cabai Rawit dan Telur Masih Tinggi
- Fondasi Jembatan di Jumantono Longsor, Akses Roda Empat Ditutup
- Bentrokan Saat Protes, Lima Orang Tewas di Iran
- Tiga Pemotor Tertimpa Pohon Tumbang di Mojolaban, 1 Orang Meninggal
- Polresta Sleman Selidiki Keributan Driver Ojol dan Jukir di Depok
- Pinus Pengger Dlingo Dilengkapi Glamping, Dorong Wisata Berkelanjutan
Advertisement
Advertisement



