Advertisement
Pascagempa, Bulog Tetap Beli Beras Petani

Advertisement
Harianjogja.com, PALU-Perum Bulog Sulawesi Tengah tetap gencar membeli beras produksi petani pascagempa bumi dan tsunami yang melanda empat daerah di provinsi itu pada 28 September 2018.
"Kita tetap melaksanakan pembelian, meski sejumlah wilayah Sulteng dilanda bencana alam dahsyat," kata Kepala Bidang Pengadaan dan OPP Perum Bulog Sulteng, Bahar Haruna di Palu, Rabu (10/10/2018).
Advertisement
Meski empat daerah di Sulteng diporak-porandakan gempa dan tsunami, tetapi Bulog tetap turun lapangan membeli beras petani untuk memenuhi target pengadaan nasional di daerah ini.
Hanya saja, kata dia, mitra Bulog (swasta) yang selama ini terlibat dalam kegiatan pengadaan beras di Sulteng masih belum berani menjual beras kepada Bulog, sebab khawatir situasi keamanan di perjalanan.
Mereka masih menunggu sampai kondisi sudah normnal, baru menjual stok beras kepada Bulog.
Namun demikian, kata Bahar, stok beras di gudang masih cukup memadai, termasuk untuk disalurkan kepada korban gempa, mendukung operasi pasar pasca gempa dan juga jatah beras bansor bagi masyarakat miskin.
Bulog Sulteng hingga kini sudah merealisasi pembelian beras petani di daerah ini sekitar 13.000 ton dari targer yang ditetapkan selama musim panen (MP) 2018 ini sebanyak 50.000 ton.
Pengadaan beras sebanyak itu, tersebar di seluruh kabupaten/kota di Provinsi Sulteng.
Bulog Sulteng sejak tiga tahun terakhir sudah mandiri dalam pemenuhan beras dari hasil produksi petani di sejumlah sentra produksi di Sulteng. Bulog Sulteng tidak lagi menerima beras impor.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Penerima Bansos Terlibat Judol, Wakil Ketua MPR: Layak Diganti
- Top Ten News Harianjogja.com, Sabtu 12 Juli 2025: Dari Tom Lembong Sampai Harganas
- Pangkas Birokrasi Federal, Donald Trump Pecat 1.300 Pegawai Departemen Luar Negeri
- Jumlah Penduduk Indonesia Capai 286,69 Juta Jiwa per Juni 2025, Terbanyak Laki-Laki
- Kasus Chromebook, Kejaksaan Agung Menggeledah Kantor GoTo dan Menyita Ratusan Dokumen
Advertisement

Ruas JJLS Baron Ambles, Pengguna Jalan Diminta Berhati-Hati
Advertisement
Tren Baru Libur Sekolah ke Jogja Mengarah ke Quality Tourism
Advertisement
Berita Populer
- BGN Minta Anggaran Makan Bergizi Gratis Ditambah Jadi Rp335 Triliun
- Polda Metro Jaya Targetkan Penyelidikan Kasus Kematian Diplomat Staf Kemenlu Rampung dalam Sepekan
- Hasil Penulisan Ulang Sejarah Bakal Diuji Publik 20 Juli 2025
- Tersangka Korupsi Minyak Mentah Riza Chalid Diduga Sudah Berada di Singapura, Kejagung Masukkan ke Daftar Cekal
- Kasus Chromebook, Kejaksaan Agung Menggeledah Kantor GoTo dan Menyita Ratusan Dokumen
- Jumlah Penduduk Indonesia Capai 286,69 Juta Jiwa per Juni 2025, Terbanyak Laki-Laki
- Jaksa Sebut Tom Lembong Tak Terima Uang, Tapi Kebijakannya Untungkan 10 Pihak
Advertisement
Advertisement