Advertisement
Dunia Penelitian Makin Kompleks, Unisa Gelar Pelatihan Etik Penelitian

Advertisement
Wakil Rektor I Unisa Taufiqurrahman berharap kegiatan ini bisa menghasilkan sesuatu yang bernilai
Harianjogja.com, SLEMAN-Komite Etik Penelitian Universitas Aisyiyah (Unisa) Jogja bekerja sama dengan Komisi Etik Penelitian dan Pengembangan Kesehatan Nasional (KEPPKN) Kemenkes RI mengadakan pelatihan etik dasar dan lanjut dalam penelitian, Senin (18/12/2017).
Advertisement
Pelatihan yang diselenggarakan Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Unisa ini dilaksanakan selama tiga hari di sebuah hotel di Jogja. Pelatihan diikuti dari berbagai lembaga pendidikan dan instansi rumah sakit dari seluruh Indonesia.
Ketua KEPPKN Triono Soendoro mengatakan, kegiatan pelatihan etik dasar dan lanjut ini sangat penting. Hal itu sebagai upaya peningkatan kemampuan peserta terutama dalam proses ethical review melalui latihan penyelesaian studi kasus. Selain itu, untuk meningkatkan kapasitas serta standar etik penelitian kesehatan bagi komisi etik penelitian kesehatan institusi.
"Saya berharap Unisa mampu mendorong lembaga di bawahnya untuk mendapatkan akreditasi etik penelitian dan pengembangan," terangnya dalam rilis yang diterima Harian Jogja, Senin (18/12/2017).
Wakil Rektor I Unisa Taufiqurrahman berharap kegiatan ini bisa menghasilkan sesuatu yang bernilai. Mengingat perkembangan dan tantangan dalam dunia penelitian ini sudah semakin kompleks. "Kami berharap para peserta bisa mengembangkan dan mengimplementasikan di institusi masing-masing," ungkap dia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Penerima Bansos Terlibat Judol, Wakil Ketua MPR: Layak Diganti
- Top Ten News Harianjogja.com, Sabtu 12 Juli 2025: Dari Tom Lembong Sampai Harganas
- Pangkas Birokrasi Federal, Donald Trump Pecat 1.300 Pegawai Departemen Luar Negeri
- Jumlah Penduduk Indonesia Capai 286,69 Juta Jiwa per Juni 2025, Terbanyak Laki-Laki
- Kasus Chromebook, Kejaksaan Agung Menggeledah Kantor GoTo dan Menyita Ratusan Dokumen
Advertisement

10 SD Tidak Dapat Murid Baru di Gunungkidul Tak Langsung Ditutup
Advertisement
Tren Baru Libur Sekolah ke Jogja Mengarah ke Quality Tourism
Advertisement
Berita Populer
- BGN Minta Anggaran Makan Bergizi Gratis Ditambah Jadi Rp335 Triliun
- Polda Metro Jaya Targetkan Penyelidikan Kasus Kematian Diplomat Staf Kemenlu Rampung dalam Sepekan
- Hasil Penulisan Ulang Sejarah Bakal Diuji Publik 20 Juli 2025
- Tersangka Korupsi Minyak Mentah Riza Chalid Diduga Sudah Berada di Singapura, Kejagung Masukkan ke Daftar Cekal
- Kasus Chromebook, Kejaksaan Agung Menggeledah Kantor GoTo dan Menyita Ratusan Dokumen
- Jumlah Penduduk Indonesia Capai 286,69 Juta Jiwa per Juni 2025, Terbanyak Laki-Laki
- Jaksa Sebut Tom Lembong Tak Terima Uang, Tapi Kebijakannya Untungkan 10 Pihak
Advertisement
Advertisement