Advertisement
Indonesia Ajak Qatar untuk Membangun Industri Budaya
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Indonesia mengajak Qatar untuk memperkuat kerja sama dalam membangun industri budaya sehingga dapat memberikan dampak terhadap sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.
"Saya mengajak pihak Qatar untuk memperkuat kolaborasi dengan Indonesia dalam bidang industri budaya dan ekonomi yang berdampak bagi pembangunan kedua negara, antara lain melalui investasi di bidang produksi film dan museum, dan selanjutnya dapat berpengaruh pada sektor pariwisata dan ekonomi kreatif,” kata Menteri Kebudayaan Fadli Zon dalam keterangannya di Jakarta, Senin (14/4/2025).
Advertisement
Ia menyampaikan hal tersebut dalam diskusi “Indonesia–Qatar CEO Forum” dalam rangka kunjungan kenegaraan Indonesia ke Qatar yang juga turut dihadiri Presiden RI Prabowo Subianto.
Fadli menyampaikan pandangan tentang komitmen pemerintah Indonesia dalam mendorong investasi di bidang kebudayaan, dan mengembangkan industri kreatif berbasis kebudayaan sebagai fondasi memperkuat ekonomi budaya. Sehingga nantinya dapat berkontribusi pada pembangunan nasional dan peningkatan kesejahteraan masyarakat.
BACA JUGA: Pemanis Buatan Bisa Memicu Rasa Lapar Lebih Sering
Untuk itu, Menbud beranggapan bahwa hilirisasi budaya adalah langkah strategis untuk menjadikan kekayaan tradisi sebagai penggerak ekonomi. Menurutnya, dengan mengolah potensi budaya secara berkelanjutan, tidak hanya sebagai bentuk melestarikan warisan, tapi juga menciptakan nilai tambah budaya untuk mendorong pertumbuhan ekonomi nasional.
Menurutnya, Indonesia memiliki kekayaan budaya yang luar biasa, dari 1,8 juta tahun lalu hingga budaya pop masa kini seperti musik, film, hingga budaya digital yang berkembang pesat.
Chairperson of Qatar Museums Sheikha Mayassa Al Thani pada pertemuan tersebut menyampaikan “the power of culture” atau kekuatan budaya adalah daya penggerak pertumbuhan ekonomi berbasis budaya karena kebudayaan memiliki potensi yang luar biasa berpengaruh dalam mendorong pertumbuhan ekonomi.
Hadir dalam pertemuan tersebut antara lain Menteri Investasi dan Hilirisasi/BKPM, Rosan Roeslani; Menteri Perumahan dan Permukiman, Maruarar Sirait; Ketua Dewan Penasehat Kadin, Hashim Djojohadikusumo; Ketua Kadin, Anindya Bakrie; beserta instansi terkait dan pelaku usaha dari Qatar.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Demi Redam Ancaman Tarif Trump, Indonesia Hendak Beli Alutsista dari AS?
- Kebakaran Landa 12 Rumah di Gambir, Satu Orang Luka Bakar
- Guru Ngaji di Pondok Pesantren Tulungagung Ditangkap Polisi, Diduga Cabul kepada Santri
- Januari-Awal April 2025, KSPN Catat Ada 23.000 Pekerja Kena PHK
- LG Batal Investasi di Proyek Baterai Nikel RI
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Potensi Zakat dan Wakap Tinggi, Menang Ingin Bentuk Lembaga Pengelolaan Dana Umat
- Antrean Peti Kemas di Pelabuhan Tanjung Priok Ditarget Selesai pada Minggu
- Ridwan Kamil Resmi Laporkan Lisa Mariana ke Bareskrim
- Kebakaran Landa 12 Rumah di Gambir, Satu Orang Luka Bakar
- Pemerintah Targetkan Kemiskinan Ekstrem Nol Persen pada 2026, Salah Satunya Lewat Sekolah Rakyat
- BPJS Ketenagakerjaan Serahkan Santunan JKM untuk Ahli Waris Rois di Kalurahan Sriharjo Bantul
- DPR Janji Pembahasan RKUHAP Dilakukan Transparan
Advertisement