Viral Mobil Dikemudikan Anggota TNI Lawan Arah hingga Picu Kecelakaan Beruntun di Tol MBZ
Advertisement
Harianjogja.com, SOLO—Video tentang kecelakaan beruntun di tol MBZ arah Cikampek viral sejak Sabtu, 9 September 2023, pagi WIB. Belakangan diketahui pengemudi mobil yang melawan arah tersebut adalah anggota TNI berinisial GDW.
Dilansir dari video yang viral, terdapat delapan mobil yang menepi di pinggir jalan. Beberapa penumpang turun diduga karena panik. Sementara itu pada posisi depan, ada mobil merah yang berada dalam kondisi ringsek. Ternyata, delapan mobil tersebut terlibat kecelakaan beruntun akibat TNI yang melawan arah.
Advertisement
Kanit Gakkum Satlantas Polres Metro Bekasi Iptu Carmin mengatakan, mobil yang dikemudikan GDW itu melawan arah karena ingin memutar balik. Mobil tersebut akhirnya melaju pada arah yang berlawanan dan membuat pengemudi lain kaget.
"Jadi di atas [jalan tol, mobil] putar balik. Jadi melawan arah," katanya.
Meski demikian, tidak dijelaskan lebih lanjut tentang alasan mengapa mobil yang dikendarai oleh GDW tersebut harus memutar arah. Menurut Carmin, kasus kecelakaan tersebut telah diserahkan ke polisi militer (Pom) TNI. GDW juga telah diserahkan ke Polisi Militer (Pom) setelah ditangkap polisi terkait kecelakaan di tol layang MBZ.
"Sudah dilimpah ke POM. Tadi udah diambil," imbuhnya.
BACA JUGA : Viral Korupsi di Lapas Kelas IIB Sleman Dibantah, Kemenkumham DIY Turun Tangan
Aksi berbahaya GDW ini mengakibatkan kecelakaan beruntun di Tol MBZ kemarin pagi. Setidaknya satu orang luka berat dan dua lainnya luka ringan akibat kecelakaan tersebut. Menurut kabar terbaru, GDW saat ini masih mengalami syok akibat kecelakaan beruntun yang disebabkannya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Seorang Nenek Ditipu Rp500 Juta dengan Modus Ritual Mengusir Setan
- Gunung Semeru Alami 10 Kali Erupsi dengan Jarak Letusan 700 Meter pada Minggu
- Pertama Kali dalam Sejarah, Gurun Pasir Al-Jawf Arab Saudi DIselimuti Salju
- Pakar Iklim Eropa Sebut Tahun Ini menjadi Tahun Terpanas sepanjang Sejarah
- AHY Ungkap Prabowo Siap Lanjutkan Pembangunan IKN dan Tanggul Laut Raksasa
Advertisement
Jadwal Bus Damri Titik Nol Kilometer Malioboro Jogja ke Pantai ParangtritisKamis 14 November 2024
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Top Ten News Harianjogja.com, Rabu 13 November 2024: Pembebasan Lahan Tol Jogja-Solo, Tuntutan Mantan Dirut BUMD DIY, PPN Bakal Naik
- Meski dalam Status Pailit, Sritex Tegaskan Tidak Ada PHK pada Pekerja
- Bandara Komodo Ditutup Lagi Hari Ini Akibat Abu Vulkanik dari Gunung Lewotobi.
- Seorang Nenek Ditipu Rp500 Juta dengan Modus Ritual Mengusir Setan
- 312.000 Remaja di Indonesia Terpapar Narkoba, Berawal dari Rasa Penasaran
- Sepakati Kerja Sama Pengurangan Emisi Gas Rumah Kaca, Ini yang Dibahas Prabowo dan Joe Biden
- Jamin Pemulihan Korban Kekerasan di Lingkungan Kampus, Kemendikbudristek Siapkan Regulasi Ini
Advertisement
Advertisement