Gibran Rakabuming Masuk Radar Kandidat Cawapres Prabowo Subianto
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka masuk dalam pembahasan kandidat calon wakil presiden (cawapres) Prabowo Subianto pada Pilpres 2024. Hal ini utarakan Ketua DPD Partai Golkar Jawa Barat Ace Hasan Syadzily.
Sebagai informasi, belakangan nama Gibran menguatkan menjadi cawapres Prabowo. Bahkan, elite Gerindra tidak membantah kabar tersebut.
Advertisement
"Pasti itu [Gibran] juga akan dibahas. Oleh karena itu saya kira pembahasan terkait hal tersebut [penentuan cawapres] harus dikembalikan pada para ketua umum parpol," ujar Ace di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (29/8/2023).
Dia bahkan mengungkapkan, ada usulan dari internal Partai Golkar agar Gibran menjadi cawapres Prabowo.
"Ada yang mengusulkan [nama Gibran jadi cawapres], saya kira pasti akan dipertimbangkan" jelas Ace.
BACA JUGA: MK Membolehkan Kampanye di Sekolah, Dewan Pendidikan DIY: Perlu Aturan Jelas
Meski demikian, dia ingin agar ketua umumnya Airlangga Hartarto menjadi cawapres Prabowo. Ace berpendapat, sebagai menko perekonomian Airlangga sudah membuktikan dapat memulihkan perekonomian negara usai pandemi Covid-19.
"Tentu kita menginginkan supaya aspek proporsionalitas dari pasangan capres-cawapres ini betul-betul menggambarkan kekuatan politik, maka sebagai kader Partai Golkar tentu saya ingin Pak Airlangga sebagai cawapres," ungkapnya
Meski demikian, Ace mengingatkan keputusan penentuan cawapres tak di tangan Golkar seorang diri melainkan harus keputusan bersama semua anggota koalisi pendukung pencapresan Prabowo.
Sebagai informasi, pencapresan Prabowo di Pilpres 2024 sudah diusung oleh lima partai yaitu Gerindra, PKB, PAN, Golkar, dan PBB. Kelima partai ini tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM). (Sumber Bisnis.com)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
- Polisi Tembak Polisi hingga Tewas di Solok, Polda Sumbar Dalami Motifnya
- Eks Bupati Biak Ditangkap Terkait Kasus Pelecehan Anak di Bawah Umur
- Profil dan Harta Kekayaan Setyo Budiyanto, Jenderal Polisi yang Jadi Ketua KPK Periode 2024-2029
- Pakar Hukum Pidana Nilai Penetapan Tersangka Tom Lembong Masih Prematur
Advertisement
Jadwal Prameks Stasiun Tugu Jogja-Kutoarjo, Sabtu 23 November 2024
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Presiden Prabowo dan PM Inggris Sepakat Dukung Gencatan Senjata di Gaza
- RUU Tax Amnesty Tiba-tiba Masuk Prolegnas, Pengamat: Prioritas Saat Ini Justru RUU Perampasan Aset
- Bareskrim Polri Pulangkan DPO Judi Online Situs W88 dari Filipina
- KJRI Hamburg Jerman Resmi Melayani Permohonan Paspor Elektronik
- Koperasi Diminta Bergerak Ikut Bantu Pelaku UMKM dan Perangi Rentenir
- Pembangunan Kesehatan di Indonesia Berkembang, Hanya Saja Masih Menghadapi Kesenjangan dengan Negara Maju
- Berani ke Italia, Benjamin Netanyahu dan Yoav Gallant Bisa Ditangkap
Advertisement
Advertisement