Advertisement
Menkominfo Baru Dijadwalkan Dilantik Presiden Jokowi Senin
Jokowi / Bisnis.com
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Presiden RI Joko Widodo dijadwalkan akan lantik sejumlah anggota Kabinet Indonesia Maju, termasuk Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) di Istana Negara, Senin (17/7/2023).
"Benar, besok pagi akan ada pelantikan oleh Bapak Presiden," kata Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Bey Machmudin di Jakarta, Minggu (16/7/2023).
Advertisement
Dari sejumlah informasi yang dihimpun, Presiden Jokowi akan melantik Budi Arie Setiadi menjadi Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) menggantikan Johnny G. Plate.
Budi Arie Setiadi saat ini menjadi Wakil Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Wamendes PDTT) dan juga masih aktif sebagai Ketua Umum Relawan Pro Jokowi (Projo).
"Tapi untuk jabatan apa dan siapa yang akan dilantik, kita lihat besok bersama di Istana Negara," kata Bey.
BACA JUGA: TPST Piyungan Tutup 2 Hari, Sampah Organik Warga Jogja Harap Dikelola dengan Baik
Selain Budi Arie, sejumlah nama yang disebut juga akan dilantik adalah Rektor Universitas Moestopo Profesor Paiman Raharjo sebagai Wamendes PDTT, Wakil Menteri BUMN Pahala Mansury sebagai Wakil Menteri BUMN, dan Duta Besar RI untuk Amerika Serikat Rosan Roeslani sebagai Wakil Menteri BUMN.
Budi Arie hanya mengatakan menunggu pengumuman Presiden Jokowi. "Kami menunggu pengumuman dari Presiden karena itu hak prerogatif presiden," kata Budi Arie.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Arus Kendaraan di Jalan Tol Meningkat Jelang Libur Isra Mikraj
- Banjir Bandang di Pulau Siau Sulawesi Utara Berdampak pada 1.377 Warga
- Dokter Peringatkan Risiko Penyakit Pekerja Lapangan Saat Banjir
- Sejumlah Negara di Eropa Imbau Warganya Tinggalkan Iran karena Protes
- Syafiq Ridhan Ali, Korban Hilang Gunung Slamet Ditemukan Meninggal
Advertisement
Novel Baswedan Soroti Aturan Tersangka Tak Dipajang oleh KPK
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Tottenham Resmi Datangkan Conor Gallagher dari Atletico
- Korupsi Jiwasraya: Kejagung Resmi Banding Putusan Isa
- Jadwal SIM Keliling Polda DIY Kamis 15 Januari 2026
- Gol Pio Esposito Bawa Inter Milan Tekuk Lecce 1-0
- KSPI Protes UMP 2026, DPR dan Kemenaker Digeruduk Hari Ini
- Jadwal Bus KSPN Malioboro-Pantai Baron Kamis 15 Januari 2026
- Dramatis, Albacete Singkirkan Real Madrid 3-2 di Copa del Rey
Advertisement
Advertisement




