Advertisement
Hasil Survei LSI Denny JA, Prabowo Ungguli Ganjar, PDIP: Ini PR Kami

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA— Hasil survei terbaru menyatakan elektabilitas Ganjar Pranowo kalah dari Prabowo Subianto. Ganjar sendiri merupakan bakal calon presiden (capres) dari PDI Perjuangan (PDIP). Sementara, Prabowo merupakan bakal calon presiden dari Partai Gerindra.
Sebagai informasi, elektabilitas Prabowo Subianto mengungguli para pesaingnya berdasarkan hasil survei terbaru Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA. Elektabilitas Prabowo mencapai 34,3%, sedangkan capres Ganjar Pranowo 32,7%, dan Anies Baswedan 22,1%.
Advertisement
BACA JUGA: Ganjar Lari Keliling Kota Jogja untuk Sambut Borobudur Marathon
"Survei-survei yang kemudian saat ini keluar kalau kemudian surveinya menunjukkan ada calon presiden yang lain lebih tinggi dari calon presiden PDI Perjuangan itu menjadi tantangan bagi kami," ujar Ketua DPP PDIP Perjuangan (PDIP) Puan Maharani di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (11/7/2023).
Oleh sebab itu, lanjutnya, PDIP punya tugas untuk segera memperbaiki elektabilitas Ganjar agar dapat melebihi bakal calon presiden lainnya. "Bahwa ada PR [pekerjaan rumah] yang perlu kami lakukan untuk kemudian nantinya ke depan menunjukkan calon presiden dari PDI Perjuangan memang punya suara yang lebih baik daripada sekarang," jelasnya.
BACA JUGA: Sebagai Ketua Umum dan Calon Presiden Prabowo Dinilai Unggul Karena Tak Bisa 'Disetir'
Meski demikian, Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto menambahkan bahwa pihaknya sudah tahu sifat dari lembaga yang dipimpin Denny JA. PDIP pernah bekerja sama dengan Denny JA, namun Hasto secara tersirat menyatakan Denny JA kurang objektif.
"Ya kalau Pak Denny JA kami sudah tahu, sudah berpengalaman, maka dalam pilkada-pilkada kami banyak dibantu oleh lembaga survei yang lain, yang objektif, yang berdasarkan metodologi tepat," ujar Hasto di Kantor DPP PDIP, Jakarta Pusat, Selasa (11/7/2023).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Kasus Jemaah Haji Ilegal, Polri dan Imigrasi Didesak Segera Menindak Pelaku
- Lebih dari 84 Ribu Warga Afghanistan di Pakistan Dipulangkan
- Dugaan Pelecehan Seksual oleh Dokter di Malang, Polisi Cari Alat Bukti
- Gitaris Seringai Ricky Siahaan Meninggal Dunia saat Konser Tur di Jepang
- 12 Orang Terjaring OTT Politik Uang di PSU Kabupaten Serang, Bawaslu: Kami Dalami
Advertisement

Menteri Lingkungan Hidup Sebut Masalah Sampah di DIY Bukan Hal Sederhana
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Putin Umumkan Gencatan Senjata di Ukraina Demi Paskah
- KAI Operasionalkan Kereta Bersubsidi Selama Libur Paskah, Berikut Daftarnya
- Pesan Menag ke Jemaah Calon Haji, Jangan Lupa Doakan Palestina
- Ketua MPR Sambut Positif Usulan 3 April Diperingati Hari NKRI
- Gitaris Seringai Ricky Siahaan Meninggal Dunia saat Konser Tur di Jepang
- Pagi Ini Ada Demo Bela Palestina di Depan Kedubes Amerika Serikat
- AS Soroti Peredaran Barang Bajakan di Indonesia, Begini Respons Mendag Budi Santoso
Advertisement