Advertisement
Imbas Relawan Jokowi-Gibran Dukung Prabowo, DPP PDIP Panggil Wali Kota Solo
Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus Menteri Pertahanan Prabowo Subianto bertemu Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka dan relawan Jokowi-Gibran di Angkringan Omah Semar Solo pada Jumat (19/20 - 2023) malam. / Instagram @prabowo
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Pertemuan relawan Jokowi-Gibran yang mendukung bakal calon presiden (capres) Partai Gerindra Prabowo Subianto berimbas pada pemanggilan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka. Kader PDIP Solo ini dipanggil DPP PDIP pada Senin (22/5/2023).
“Bukan teguran, tapi saya Senin pagi menghadap ke DPP. Dipanggil ding. Hari Senin pukul 10.00 WIB. Mungkin terkait itu. Tadi pagi dihubungi, lisan. Injih, Pak Sekjen,” ujar Gibran kepada wartawan, Sabtu (20/5/2023).
Advertisement
BACA JUGA: Prabowo Kaget Dapat Dukungan Relawan Gibran sebagai Capres 2024
Gibran mengaku siap bila harus mendapatkan sanksi dari DPP PDIP. “Ya siap saya terima sanksi teguran, hukuman saya terima. Njih, saya Senin berangkat. Kemarin hanya makan malam. Kalau urusan pencapresan kan kemarin saya minggir,” aku dia.
Menurut Gibran, pertemuannya dengan Prabowo Subianto pada Jumat (19/5/2023) malam di Angkringan Omah Semar Solo tak ada pembicaraan spesifik. Ihwal dukungan kepada Prabowo sebagai capres menurut dia keluar dari mulut koordinator relawan yang datang malam itu.
BACA JUGA: Gibran Beri Respons Menohok setelah Dituding Keturunan PKI
“Kan enggak pernah keluar dari mulut saya, saya mendukung ini, saya mendukung itu, kan enggak. Kalau didoain dilaknat yo wes, rapopo,” kata dia.
Gibran mengatakan sebagian besar relawan yang datang pertemuan kader Gerindra. "Ya kan itu kan sebagian besar kader Gerindra dan lain-lain. Kalau fungsi saya di situ menjemput beliau sebagai menteri. Kalau masalah pencapresan saya enggak ikut-ikut kemarin. Kan saya sudah berkali kali bilang, relawan ada mengerucut ke dua nama,” terang dia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Solopos.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Kalah di Pemilu Paruh Waktu 2026 Bisa Bikin Donald Trump Dimakzulkan
- Pesawat Smart Air Jatuh di Nabire, Diduga Gagal Lepas Landas
- Dugaan Tak Profesional, Tim SIRI Kejagung Periksa Sejumlah Kajari
- BNN Ingatkan Bahaya Whip Pink, Gas Tertawa Bukan untuk Gaya Hidup
- KPK Panggil Gus Alex sebagai Saksi Kasus Dugaan Korupsi Kuota Haji
Advertisement
Advertisement
Wisata Bunga Sakura Asia Jadi Tren, Ini 5 Destinasi Favorit 2026
Advertisement
Berita Populer
- Masker Sinar Merah Populer, Efeknya pada Kerutan Dipertanyakan
- Dugaan Keracunan MBG di Playen Gunungkidul, SPPG Siap Tanggung Jawab
- BMKG Pastikan Gempa Bantul Bersumber dari Sesar Opak
- Pemkab Bantul Siapkan Skema MBG Selama Ramadan 2026
- Mangga Madu Dinilai Mampu Menekan Kerutan Wajah Perempuan
- Penyidikan Kasus Pajak DJP Berlanjut, KPK Panggil Sejumlah Saksi
- Rehabilitasi Embung Sleman 2026, Tiga Lokasi Disiapkan DPUPKP
Advertisement
Advertisement




