Advertisement
Merapi Meletus, Begini Kondisi 3 Desa Terdekat dengan Puncak

Advertisement
Harianjogja.com, KLATEN — Sejumlah desa terdekat dengan Gunung Merapi di Klaten, Jawa Tengah dipastikan kini masih aman dari letusan Merapi.
Gunung Merapi meletus tepat pada Sabtu (11/3/2023) siang pukul 12.12 WIB. Begini kondisi tiga desa di Klaten yang berada di kawasan rawan bencana (KRB).
Advertisement
Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Klaten, Nur Tjahjono Suharto, menjelaskan berdasarkan informasi dari sukarelawan di tiga wilayah kawasan rawan bencana (KRB) di Desa Sidorejo, Desa Balerante, dan Desa Tegalmulyo, Kecamatan Kemalang, semuanya mengatakan aman terkendali.
“Kabar terbaru dari Sidorejo wilayahnya aman. Hujan abu mengarah ke barat daya. Kami semua masih memantau. Dari BPBD sudah mengirimkan TRC [tim reaksi cepat] untuk melihat apakah ada hal-hal yang perlu untuk di asesmen,” ujar Nur Tjahjono saat dikonfirmasi terkait meletusnya Gunung Merapi.
Sukarelawan di Deles, Sukiman, mengatakan berdasar informasi yang diterimanya, ada guguran awan panas menuju ke barat daya. Guguran awan panas itu tidak ke arah tenggara dan selatan. “Sehingga untuk Kaliadem ke timur atau di Balerante serta Deles serta Tegalmulyo untuk sementara aman. Untuk arah angin ke barat sehingga abu cenderung jatuh di wilayah barat,” jelas Sukiman.
Sukiman juga menegaskan erupsi Gunung Merapi itu tidak membuat kepanikan di kalangan warga. “Warga Deles [Desa Sidorejo] tidak panik karena sudah terlatih,” ujarnya.
Sebelumnya, kabar meletusnya Gunung Merapi itu disampaikan Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) melalui akun Instagramnya @bpptkg pada Sabtu siang. “Terjadi awan panas guguran di #Merapi tanggal 11 Maret 2023 pukul 12.12 WIB ke arag Kali Bebeng/Krasak,” demikian bunyi pernyataan BPPTKG.
BPPTKG menjelaskan bila saat ini erupsi atau meletusnya Gunung Merapi masih berlangsung. Untuk itu, lembaga di bawah Kementerian ESDM itu mengimbau warga di lereng Gunung Merapi untuk waspada. “Masyarakat diimbau untuk menjauhi daerah bahaya (jarak 7 km dari puncak Gunung Merapi di alur Kali Bebeng dan Krasak,” tulis akun @bppptkg sambil menyertakan video kondisi terkini Gunung Merapi yang diambil dari Stasiun CCTV Tunggularum, Sleman.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Solopos
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Demi Redam Ancaman Tarif Trump, Indonesia Hendak Beli Alutsista dari AS?
- Kebakaran Landa 12 Rumah di Gambir, Satu Orang Luka Bakar
- Guru Ngaji di Pondok Pesantren Tulungagung Ditangkap Polisi, Diduga Cabul kepada Santri
- Januari-Awal April 2025, KSPN Catat Ada 23.000 Pekerja Kena PHK
- LG Batal Investasi di Proyek Baterai Nikel RI
Advertisement

Libur Panjang Paskah, 21.400 Penumpang KA Jarak Jauh Tiba di Stasiun Daop 6 Yogyakarta
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Potensi Zakat dan Wakap Tinggi, Menang Ingin Bentuk Lembaga Pengelolaan Dana Umat
- Antrean Peti Kemas di Pelabuhan Tanjung Priok Ditarget Selesai pada Minggu
- Ridwan Kamil Resmi Laporkan Lisa Mariana ke Bareskrim
- Kebakaran Landa 12 Rumah di Gambir, Satu Orang Luka Bakar
- Pemerintah Targetkan Kemiskinan Ekstrem Nol Persen pada 2026, Salah Satunya Lewat Sekolah Rakyat
- BPJS Ketenagakerjaan Serahkan Santunan JKM untuk Ahli Waris Rois di Kalurahan Sriharjo Bantul
- DPR Janji Pembahasan RKUHAP Dilakukan Transparan
Advertisement