Advertisement
Data Terbaru Gempa Cianjur: Meninggal 271, Luka-Luka 2.043, Mengungsi 61.908 Orang

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA-- Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melaporkan data terbaru korban bencana gempa di Cianjur. Korban bertambah menjadi 271 orang per Rabu (23/11/2022).
“Meninggal dunia mengidentifikasi mencocokan data dengan Kemenkes [Kementerian Kesahatan], pusat krisis kesehatan di semua rumah sakit dan puskesmas yang benar-benar ada jenazahnya, 271 jenazah,” kata Kepala BNPB Suharyanto dalam konferensi pers virtual, Rabu (23/11/2022).
Advertisement
Dia menyebut, masih ada kemungkinan korban jiwa bertambah. Adapun, korban luka bertambah 2.043 orang. Sementara itu, ada 61.908 jiwa yang mengungsi.
“Materil 56.320, rumah rusak berat 22.241 rumah, sedang 11,641 rumah, hingga ringan 22.090 rumah dan akan terus diverifikasi. Rumah rusak ini didata mulai dari RT, RW, sampai ke kepala-kepala OPD,” imbuhnya.
Suharyanto mengatakan, bahwa pendataan rumah rusak ini juga dibantu dari dua universitas, yakni Univeristas Suryana Kencana dan Universitas Putra Indonesia.
Selain perangkat daerah, Kementerian PUPR juga sudah melakukan pendataan sekolah yang rusak yakni 31 sekolah, tempat ibadah 124 unit, fasilitas kesehatan 3 dan gedung/perkantoran 13.
BACA JUGA: Waduh! Banyak Warga Gagal KPR Gegara Pinjol
“Kecamatan terdampak bertambah 15. Kecamatana Cianjur, Karang Tengah, Warungkondang, Cilaku, Gekbrong, Cugenang, Cibeber, Sukaluyu, Sukaresmi, Pacet, Bojong Picung, Cikalong Kulon, Mande, Cipanas, dan Haurwangi,” ungkap Suharyanto.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- 3 WNI Ditangkap Polisi di Jepang Karena Dituding Merampok Rumah
- Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah untuk SD dan SMP Tahun Ini Lebih Lama
- Pengelolaan Sampah di Pasar Tradisional Bakal Diperketat oleh Kementerian Lingkungan Hidup
- Kasus Pemerasan Artis Sinetron MR, Polisi Menyita Enam Video Syur Sesama Jenis
- Adik Ipar Ganjar Pranowo Dituntut 5,5 Tahun Penjara karena Korupsi Pembangunan Jembatan Sungai Gintung
Advertisement
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Innalillahi, Direktur Rumah Sakit Indonesia Gugur Bersama Keluarganya Akibat Serangan Israel di Jalur Gaza
- Fakta Uang Tunai Rp2,8 Milliar dan Pistol Baretta di Rumah Topan Ginting, Anak Buah Bobby Nasution
- Tenggelam di Selat Bali, Ini Daftar Penumpang Kapal Tunu Pratama Jaya
- Hasil Kunjungan Presiden Prabowo: Indonesia dan Arab Saudi Sepakati Investasi Senilai Rp437 Triliun
- Presiden Prabowo Tunaikan Ibadah Umrah Saat Kunjungan ke Arab Saudi, Cium Hajar Aswad
- KMP Tunu Pratama Jaya Tenggelam di Selat Bali: 4 Penumpang DItemukan Meninggal Dunia, 38 Orang Hilang
- Sri Mulyani Umumkan Panitia Seleksi Calon Ketua dan Anggota Lembaga Penjamin Simpanan
Advertisement
Advertisement