Advertisement
Politikus Tsamara Amany Mundur Dari PSI, Ada Apa?

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Tsamara Amany mengundurkan diri sebagai pengurus dan kader Partai Solidaritas Indonesia (PSI) per 18 April 2022.
"Per hari tanggal 18 April 2022, saya resmi mengundurkan diri sebagai pengurus dan kader Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Terima kasih dari hati terdalam saya atas berbagai kesempatan yang sudah diberikan @psi_id," cuitnya melalui akun Twitter @TsamaraDKI, Senin (18/4/2022).
Advertisement
PROMOTED: Dari Garasi Rumahan, Kini Berhasil Perkenalkan Kopi Khas Indonesia di Kancah Internasional
Per hari tanggal 18 April 2022, saya resmi mengundurkan diri sebagai pengurus dan kader Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Terima kasih dari hati terdalam saya atas berbagai kesempatan yang sudah diberikan @psi_id ?
— Tsamara Amany (@TsamaraDKI) April 18, 2022
Statement lengkap: https://t.co/RLHbD4DdUB
Lebih lanjut, Tsamara memastikan pengunduran dirinya tidak disebabkan permasalahan atau konflik dengan pihak partai tetapi merupakan keputusan pribadi.
Tsamara juga memastikan tidak berpindah ke partai politik lain.
BACA JUGA: Dosen UGM Pengejek Ade Armando Terancam Disanksi
"Kemunduran saya tidak berkaitan dengan keinginan untuk pindah ke parpol lain," katanya melalui video di kanal YouTube pribadinya.
Dia juga menyampaikan akan terus mengabdi kepada Indonesia denga cara nonpartai yakni dengan menyuarakan isu perempuan.
Terakhir, Tsamany menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh insan PSI yang telah memberikan bimbingan dan ilmu dalam berpolitik.
"Tanpa PSI, saya tidak akan bisa berjalan sejauh ini," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Advertisement
Berita Lainnya
- Hasil Liga Italia: AC Milan Dipermalukan Sassuolo 2-5 di San Siro
- Mahasiswa UI Meninggal Jadi Tersangka Mirip Kasus Lanjar, Ini Kisah Lengkapnya
- 2 Gelar Indonesia Masters 2023, Jokowi Beri Selamat Jojo, Chico dan The Babies
- Catat! Ada Acara Makan-Makan di Balai Kota Semarang untuk Menyambut Walkot Baru
Advertisement
Berita Pilihan
Advertisement

Fasyankes Dukung Usia Harapan Hidup Lansia Kota Jogja Meningkat
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Telan Duit Rp1,4 Triliun, Ini Alasan Pengendali Banjir Dibangun untuk YIA
- Buntut Vonis Bebas Bos Indosurya, Pemerintah Bakal Revisi UU Koperasi
- 7 Kru Lion Air JT-797 Dipastikan Negatif Narkoba
- Proyek Triliunan Pengendali Banjir Bandara YIA Rampung Tahun Ini
- Tolak Biaya Haji Naik, Buruh Bakal Demo Besar pada 6 Februari
- Klaten Tetap Tolak Jalan Tol Lingkar Luar Solo
- Demo Aremania Ricuh, Polisi: Ada 3 Orang Alami Luka-Luka
Advertisement
Advertisement