Advertisement

Promo November

Pelaku UMKM Berharap Ada Bazar Rutin

Sunartono
Senin, 06 Desember 2021 - 10:07 WIB
Sunartono
Pelaku UMKM Berharap Ada Bazar Rutin Pelaku UMKM menggelar dagangan dalam acara bazar. - Ist.

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA--Sebanyak 21 pelaku UMKM di wilayah Kota Jogja menggelar lapaknya dalam kegiatan bazar yang dihelat oleh DPC PKS Kemantren Kota Jogja, Minggu (5/12/2021). Kegiatan yang digelar di Gedung Serbaguna Kalurahan Wirobrajan itu bertujuan untuk menggeliatkan kembali perekonomian warga melalui aktivitas UMKM. Para pelaku UMKM berharap ada kegiatan bazar rutin untuk meningkatkan penjualan produk mereka.

Pelaku UMKM asal Wirobrajan, Kota Jogja Yuli menilai bazar menjadi salah satu event yang paling ditunggu para pelaku UMKM karena hampir sekitar dua tahun tidak ada kegiatan pameran karena pandemi.

Advertisement

“Kami malah berharap ada bazar rutin, misalnya sepekan sekali, karena sangat membantu untuk meningkatkan penjualan,” katanya.

Anggota DPRD Kota Jogja Cahyo Wibowo menjelaskan kegiatan itu diikuti sebanyak 21 pelaku UMKM di wilayah Wirobrajan. Adapun produk digelar pun beraneka ragam mulai dari makanan berat, jajanan pasar, sembako, pakaian hingga aksesoris rumah tangga hasil produksi dari para pelaku UMKM.

“Jumlah pengunjungnya dalam catatan kami ada sekitar 300 orang tetapi tidak bersamaan, dibagi menjadi tiga sesi agar tidak terjadi kerumunan. Ini sekaligus pendampingan UMKM di wilayah Wirobrajan dan memberikan kesempatan berjualan untuk pertumbuhan ekonomi,” katanya.

Kegiatan itu tidak hanya diikuti oleh kader dari PKS namun juga masyarakat umum. Ia mendorong kepada semua pihak agar membeli produk UMKM lokal demi meningkatkan perekonomian warga setempat.

“Semangat kami nglarisi konco dewe, bagaimana kita membeli hasil produk atau jualan orang-orang di sekitar kita,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Advertisement

alt

Jadwal SIM Keliling Sleman Sabtu 23 November 2024

Jogja
| Sabtu, 23 November 2024, 00:57 WIB

Advertisement

alt

Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism

Wisata
| Selasa, 19 November 2024, 08:27 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement