Advertisement
Prabowo Lantik Deddy Corbuzier Jadi Duta Komponen Cadangan TNI

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA — Menteri Pertahanan Prabowo Subianto mengangkat Youtuber sekaligus podcaster kenamaan Deddy Corbuzier menjadi Duta Komponen Cadangan (Komcad) TNI.
Deddy mengunggah beberapa foto yang menggambarkan momen pelantikan dirinya menjadi Duta Komcad di akun Instagram pribadinya @mastercorbuzier, Rabu (13/10/2021).
Advertisement
Salah satu foto menggambarkan Deddy dan Menhan Prabowo saling memberikan hormat
Tanpa kata-kata, master mentalis Indonesia tersebut hanya menyertakan gambar bendera Indonesia dan emoticon hati sebagai keterangan atas foto-foto tersebut.
Unggahan Deddy pun mendapat banyak komentar dari politikus hingga rekan-rekan selebritis.
"Keren om! Duta Komcad, Merdeka!!" tulis akun rizky_irmansyah, Rabu (14/10/2021).
Komentar itu pun dibalas ucapan terima kasih dari Deddy. "Thank u sir," ucap Deddy.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan angkatan pertama Komcad TNI pada 7 Oktober 2021.
Program Komcad TNI merupakan program sukarela atau tidak wajib yang diamanatkan oleh UU Nomor 23 Tahun 2019 tentang Pengelolaan Sumber Daya Nasional untuk Pertahanan Negara (PSDN).
Setidaknya ada 3.103 anggota komponen cadangan yang telah dilantik langsung oleh Presiden Jokowi di Batujajar, Bandung, Jawa Barat.
Seperti diberitakan sebelumnya, Jokowi mengatakan bahwa masa aktif komponen cadangan hanya saat pelatihan dan mobilisasi. Tapi mereka harus siaga jika dipanggil negara.
“Komponen cadangan dikerahkan jika negara dalam darurat militer atau keadaan perang. Dimobilisasi oleh presiden dengan persetujuan DPR yang dikomando dan kendali di bawah panglima TNI,” katanya dalam acara pelantikan Komcad.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
- Bisa Dipakai di Malaysia dan Thailand, QRIS Beri Kemudahan Wisman Bertransaksi
- Di ParagonCorp Beauty Science Fest 2023, Bisa Konslutasi dengan Ahli Kecantikan
- Kebakaran Hebat di Pasar Slogohimo Wonogiri, Camat Sebut 80 Los dan Kios Ludes
- Libur Maulid Nabi: Penumpang KAI Naik 50%, Bandung & Surabaya Tujuan Favorit
Berita Pilihan
- Kasus Pengaturan Skor Liga 2 Indonesia, Klub Suap Wasit hingga Rp1 Miliar
- Sederet Artis yang Raup Cuan dari TikTok Shop
- Ini Modus Tersangka Pengaturan Skor Liga 2 Indonesia
- TikTok Dilarang Jualan, 6 Juta Penjual dan 7 Juta Kreator Bisa Gulung Tikar
- Ingat! BPJS Kesehatan Tidak Menanggung Biaya Berobat 21 Kondisi Penyakit
Advertisement

Potorono Edu Park Dideklarasikan sebagai Destinasi Wisata Ramah Anak
Advertisement

Di Coober Pedy, Penduduk Tinggal dan Beribadah di Bawah Tanah
Advertisement
Berita Populer
- Tekan Harga, Beras Untuk Operasi Pasar Bakal Ditambah Jadi 100.000 Ton
- Pengamat Ekonomi Sebut 3 Hal Ini Jadi Penyebab Harga Beras Sulit Turun
- Pembangunan IKN Hampir 40%, Erick Thohir: BUMN Kebut Proyek
- Johnny Plate Kembali Sebut Nama Jokowi di Sidang BTS, Ada Surat Rahasia
- TikTok Dilarang Jualan, 6 Juta Penjual dan 7 Juta Kreator Bisa Gulung Tikar
- Selain TikTok Shop, Impor Barang Murah Juga Resmi Dilarang
- JK Tolak Usul BNPT Awasi Masjid untuk Cegah Radikalisme, Ini Alasannya
Advertisement
Advertisement